Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Punya Motor Pekerja Keras Mirip Honda Win Semi Trail, Mesinnya 196 cc Dijual Rp 60 Jutaan

Harun Rasyid - Jumat, 3 Maret 2023 | 08:00 WIB
Motor baru Yamaha mirip Honda Win, didesain sebagai motor pekerja keras untuk pertanian, militer, sampai kegiatan kemanusiaan.
Yamaha-motor.com.au
Motor baru Yamaha mirip Honda Win, didesain sebagai motor pekerja keras untuk pertanian, militer, sampai kegiatan kemanusiaan.

Otomania.com - Honda Win yang dirilis tahun 1984-2005 di Indonesia, punya sejarah panjang di Indonesia sebagai motor dengan mesin rebah layaknya motor bebek.

Meski kubikasi mesinnya cuma 97,2 cc, Honda Win terkenal sebagai motor tangguh dan irit yang mampu diandalkan untuk melibas jalan raya hingga offroad.

Makanya Honda Win kala itu dijadikan motor dinas oleh berbagai instansi semisal Kantor Pos, Bank BRI, Polisi Laut, Pembangunan Desa, hingga Dinas Kehutanan.

Bagi yang belum tahu, motor pekerja keras yang ikonik dan legendaris ini dirilis dalam dua varian yakni Standar dan Semi Trail.

Nah kali ini Otomania akan membahas motor baru yang sekilas mirip dengan Honda Win varian Semi Trail. Namun motor baru asal Australia ini lahir dari pabrikan Yamaha.

Nama motor baru ini ialah Yamaha AG200 yang konsepnya juga sebagai motor pekerja keras di Negeri Kangguru tersebut.

Sebab Yamaha AG200 dirancang untuk keperluan pertanian, militer, sampai kegiatan kemanusiaan.

Ilustrasi Honda Win semi trail
SC12 Home Garage

Kemiripan Honda Win dengan Yamaha AG200 sedikit terlihat di bagian tangki yang punya bentuk mengotak, namun tangki AG200 tampak lebih kekar dan melebar.

Jika dilihat dari samping, Yamaha AG200 juga memiliki rak belakang seperti Honda Win. Namun Backrack-nya punya ukuran yang lebiih besar untuk mengangkut berbagai barang bawaan.

Baca Juga: Motor Baru Kembaran Honda Win 100 Dijual Murah Banget, Cuma Rp 4 Jutaan Kelistrikan Sudah 12V

Bagian setang Yamaha AG200 juga dibuat tegak mirip Honda Win. Sehingga pengendaranya tidak mudah pegal saat menempuh perjalanan jauh.

Di atas headlamp Yamaha AG200 juga terdapat rak untuk membawa barang. Model rak yang serupa juga menjadi aksesori tambahan yang cukup banyak dipakai para pemilik Honda Win saat ini.

Untuk spesifikasinya, Yamaha AG200 memilki kaki-kaki kekar dengan sokbreker teleskopik 200 mm dan monoshock untuk perdam kejut belakangnya.

Yamaha AG200, motor pekerja keras bergaya konsepnya trail jadul. Sekilas mirip Honda Win Semi Trail.
Yamaha-motor.com.au
Yamaha AG200, motor pekerja keras bergaya konsepnya trail jadul. Sekilas mirip Honda Win Semi Trail.

Pelek depannya menggunakan diameter 21 inci jari-jari dengan ban ukuran 80/100, sementara bagian belakangnya pakai pelek 18 inci yang dibalut ban beurukuran 4.10.

Bicara dapur pacunya, Yamaha AG200 mengusung mesin SOHC 4-tak 196 cc 2 katup yang dipadukan transmisi manual 5-percepatan.

Soal harga, Yamaha AG200 yang dipasarkan di Australian dibanderol 6.399 Dollar Australia atau setara Rp 65.869.763 (kurs 1 AUD = Rp 10.293,76).

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : Yamaha-motor.com.au

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa