Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ujian Praktik SIM di Polres Cirebon Kota akan Terapkan E-Drives, Begini Cara Kerjanya

Parwata - Minggu, 4 Desember 2022 | 16:00 WIB
Kapolres Cirebon Kota, AKBP M Fahri Siregar (kiri), saat mengecek kesiapan ujian praktik SIM menggunakan E-Drives di Satpas Polres Cirebon Kota, Sabtu (3/12/2022).
Tribuncirebon.com/Ahmad Imam Baehaqi
Kapolres Cirebon Kota, AKBP M Fahri Siregar (kiri), saat mengecek kesiapan ujian praktik SIM menggunakan E-Drives di Satpas Polres Cirebon Kota, Sabtu (3/12/2022).

Otomania.com - Ujian Praktik SIM di Polres Cirebon Kota akan Terapkan E-Drives, Begini Cara Kerjanya.

Seperti telah diketahui, untuk mendapatkan surat izin mengemudi (SIM) pemohon harus lulus mengikuti sejumlah ujian.

Selain lulus ujian tertulis, pemohon SIM juga harus lulus dalam mengikuti ujian praktik.

Untuk ujian praktik, Polres Cirebon Kota bakal menerapkan Electronic Driving Test System atau disebut E-Drives.

Disampaikan oleh Kapolres Cirebon Kota, AKBP M Fahri Siregar, E-Drives adalah merupakan sistem uji praktik SIM menggunakan sensor khusus.

Karenanya, menurut dia, lulus atau tidaknya setiap pemohon SIM tidak lagi ditentukan petugas, melainkan oleh sistem itu.

"Kami akan melaunching ujian praktik SIM menggunakan E-Drives dalam waktu dekat," ujar M Fahri Siregar saat ditemui di Satpas Polres Cirebon Kota, Jalan Yos Sudarso, Kota Cirebon, Sabtu (3/12/2022).

Saat itu, Fahri juga tampak meninjau langsung simulasi ujian praktik SIM menggunakan E-Drives yang dilakukan oleh dua personel Satlantas Polres Cirebon Kota.

Keduanya juga terlihat mengenakan kartu yang dikalungkan ke lehernya, mobil dan sepeda motor kemudian melintasi lintasan khusus yang disediakan.

Baca Juga: Cara Gampang Lolos Ujian Praktik SIM C, Pemohon Tinggal Bawa Motor Pakai Gigi 2, Polisi Ungkap Fakta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa