Kondisi mesin yang tak sehat cepat membuat panas dan jika overheat akan mogok. Cek juga kondisi kaki-kaki. Kalau perlu, lakukan spooring dan balancing agar pengendalian lebih nyaman.
2. Persiapkan
Jangan mepet mempersiapkan barang bawaan pada saat mudik, tentu akan ada banyak barang yang dibawa, misalnya pakaian, buah tangan, atau keperluan barang lainnya.
Lakukan persiapan untuk mengepak barang minimal 2-3 hari sebelum hari keberangkatan.
Waktu tersebut terbilang ideal dibandingkan mempersiapkan pada H-1 sebelum keberangkatan.
Kemudian, untuk memudahkan pengepakan, ada baiknya untuk memisahkan barang sesuai jenisnya, jika sewaktu-waktu dibutuhkan, Anda bisa dengan mudah menemukannya.
3. Fisik
Menjaga kondisi tubuh sebelum perjalanan mudik merupakan hal utama yang harus diperhatikan.
Tujuannya adalah untuk mengantisipasi tubuh agar tidak cepat kelelahan dan jatuh sakit.
Baca Juga: Bikin Bahagia Pemotor, Ada Program Mudik Gratis Pakai Kereta Api, Syaratnya Gampang Banget
Editor | : | Naufal Nur Aziz Effendi |
Sumber | : | Kompas.com |
KOMENTAR