Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Enggak Nyangka Kalau Alat di Knalpot Motor MotoGP Ini Bisa Bantu Pengereman, Begini Cara Kerjanya

Parwata,Eka Budhiansyah - Minggu, 7 November 2021 | 11:00 WIB
Knalpot motor MotoGP di Ducati Desmosedici GP21 ada alat berbentuk kotak
MotoGP
Knalpot motor MotoGP di Ducati Desmosedici GP21 ada alat berbentuk kotak

Otomania.com - Enggak nyangka kalau alat di knalpot motor MotoGP ini bisa bantu pengereman, begini cara kerjanya.

Pada knalpot motor MotoGP terdapat sebuah alat yang mempunyai fungsi mengurangi laju kecepatan motor.

Alat ini memiliki dua kabel di silincer knalpot motor MotoGP, yang akan menarik klep atau katup di dalam silincer knalpot.

Kabel ini, berhubungan langsung dengan tarikan grip gas alias throttle gas di setang motor MotoGP.

Baca Juga: Mahal Parah, Satu Motor Balap MotoGP Harganya Setara Dengan 3.268 unit Honda BeAT

Hal tersebut, seperti dijelaskan oleh Simon Crafar selaku reporter MotoGP yang juga mantan pembalap GP500 serta MotoGP.

Untuk di motor MotoGP modern, tentunya teknologi banyak berperan untuk membuat motor lebih cepat dan bertenaga.

"Tetapi para insinyur ini juga akan membuat motor tetap mudah dikendalikan," jelas Simon Crafar.

Menurut Simon Crafar, pengembangan yang dilakukan para insinyur dari tiap pabrikan motor MotoGP akan mengulik dari setiap sisi.

 

Sistem knalpot motor MotoGP di Ducati Desmosedici GP21
MotoGP
Sistem knalpot motor MotoGP di Ducati Desmosedici GP21

Baca Juga: Dites di Misano, Mukanya Kayak Yamaha dan Ducati, Inikah Motor Baru Honda Musim 2022

"Mulai dari geometri suspensi, sasis, mesin, intake dan yang tidak terlupa dari sisi knalpot aktif," ujar mantan pembalap asal Selandia Baru itu.

Maksud dari knalpot aktif adalah, seperti yang sudah disebut sebelumnya, bahwa knalpot motor MotoGP saat ini dilengkapi klep atau katup.

Katup ini akan membuka seiring dengan bukaan grip gas yang dilakukan pembalap.

Yang berarti, katup akan membuka penuh ketika grip gas diputar hingga mentok, segitu juga sebaliknya, klep ini akan menutup ketika grip gas tak dibuka.

Baca Juga: Motor MotoGP Honda Marc Marquez Pakai 2 Silincer Knalpot, Kok Motor MotoGP Fabio Quartararo Cuma 1? Ternyata Ini Penyebabnya

"Knalpot sekarang tidak hanya berfungsi untuk menyalurkan tenaga dan torsi ke roda belakang, tetapi knalpot juga bisa membantu pembalap untuk pengereman," kata Simon Crafar.

"Hal itu dengan memanfaatkan torsi negatif yang dihasilkan mesin ketika menutup gas," tambahnya seraya menjelaskan knalpot buatan Akrapovic.

Oiya, knalpot Akrapovic saat ini dipakai oleh beberapa pabrikan motor MotoGP, seperti Ducati, KTM, Suzuki, Yamaha dan lainnya.

Lanjut, Dengan begitu, torsi negatif ini akan mereduksi putaran roda belakang sehingga mampu meningkatkan performa pengereman.

Baca Juga: Intip Isi Tangki MotoGP, Selain Isi Bensin Juga Ada Spons, Fungsinya Mengejutkan

"Tidak hanya itu, katup (yang ada di knalpot) juga bisa membantu pembalap dalam menikung," ungkap pria yang memulai karirnya di GP500 bersama Yamaha di tahun 1998 itu.

"Pengaktifan yang tepat akan membuat tekanan pada motor, mengkompresi suspensi depan dan membuat perubahan pada geometri sehingga membuat pembalap mudah dan cepat saat masuk dan keluar tikungan," aku pria 52 tahun itu.

Nah, inilah yang dimaksud dengan knalpot motor MotoGP saat ini juga bisa membantu pembalap dalam pengereman.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa