Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cocok Nih Buat yang Cari Mobil Diesel Terjangkau, Harga Isuzu New Panther 2007 Sekarang Cuma Segini

Parwata,Rudy Hansend - Selasa, 26 Oktober 2021 | 13:00 WIB
Ilustrasi Isuzu Panther Bekas
GridOto.com
Ilustrasi Isuzu Panther Bekas

Otomania.com - Cocok nih buat yang cari mobil diesel terjangkau, harga Isuzu New Panther 2007 sekarang cuma segini.

Isuzu New Panther bekas rasanya cocok buat sobat Otomania.com yang menginginkan sebuah mobil mesin diesel dengan harga terjangkau.

Isuzu New Panther ini memiliki ruang kabin yang cukup luas, bisa dimuati sampai tujuh orang penumpang.

Urusan mesin, Isuzu New Panther dibekali jantung pacu berkapasitas 2.500 cc OHV dengan direct Injection dan lebih meningkat 86 dk pada putaran 3.900 tpm.

Baca Juga: Bikin Sekeluarga Nyaman di Dalam Kabin, Nissan Serena C26 Jadi Favorit di Bursa Mobkas, Simak Daftar Harganya

Soal daya tahan enggak perlu ditanya lagi, karena produk Isuzu sudah dikenal dengan jargon 'Rajanya Diesel'.

Karena keiritan bahan bakar dan mudahnya perawatan serta melimpahnya sparepart mungkin jadi salah satu faktor mobil ini masih diburu pelanggan.

Untuk harganya, berdasarkan dari data yang ada di pricelist GridOto.com.

Isuzu New Panther keluaran tahun 2007 ini harga termurahnya ada di angka Rp 82 juta.

Baca Juga: Berjejer Double Cabin dan Truk Bekas Siap Dijual, Surat-surat Lengkap Harganya Cuma Segini

Harga tersebut adalah untuk Isuzu New Panther tipe LV Turbo dengan kondisi pajak hidup.

Sedangkan, untuk harga yang termahal ada tipe Grand Touring A/T seharga Rp 124 juta, kondisi pajak hidup dengan tahun sama.

Lebih lanjut, berikut daftar harga Isuzu New Panther bekas tahun lansiran 2007.

Harga ini diambil dari kanal pricelist yang ada di GridOto.com.

            Tipe   Tahun       Harga
LV Turbo 2007 Rp 82 juta
LM Smart Turbo 2007 Rp 90 juta
Hi-Grade LS Turbo 2007 Rp 100 juta
Grand Touring M/T 2007 Rp 113 juta
Grand Touring A/T 2007 Rp 124 juta

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa