Otomania.com - Aksi unjuk rasa yang melibatkan driver taksi online terjadi di Mojokerto.
Ratusan driver taksi online menyerbu kantor GoJek Cabang Mojokerto, Selasa (26/11/2019).
Tepatnya di Jalan Raya Jabon Kompleks Ruko Selatan Terminal Kertajaya, Kecamatan Mojoanyar, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.
Para driver taksi online, Gocar tersebut memprotes turunnya insentif dari Rp 260.000 menjadi Rp 65.000.
Baca Juga: Waduh, Video Driver Ojek Online Larikan Bayi dari Rumah Sakit, Alasannya Bikin Menyayat Hati
Pantauan di lapangan, ratusan driver taksi online Gocar mengawali aksi unjuk rasa dengan menyampaikan orasi sejumlah tuntutan di depan kantor gojek.
Massa tersebut juga membentangkan spanduk yang bertulis "Tanpa Kami,Gocar=Nol", "Sungguh Ku Merasa Resah Dikejar Angsuran", hingga "Tanpa Nadiem Makarim Gojek Tak Manusiawi," serta berbagai tulisan protes lainnya.
Dengan mendapat pengawalan ketat dari sejumlah anggota kepolisian Polres Mojokerto, massa secara bergantian menyampaikan curhatan dan tuntutan mereka.
Mulai dari aktivitas bekerja sampai biaya kebutuhan hidup.
Baca Juga: Populasi Tidak Dibatasi, Cepat atau Lambat Ojek Online Akan Mengalami Masalah Ini
Editor | : | Indra Aditya |
Sumber | : | TribunMadura.com |
KOMENTAR