Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Kijang LGX 2004 Cocok Tampil Klimis, Berkat Pilihan Temanya

Parwata - Rabu, 9 Oktober 2019 | 08:05 WIB
Modifikasi Toyota Kijang Kapsul bergaya elegan
Subaidi
Modifikasi Toyota Kijang Kapsul bergaya elegan

Otomania.com - Mobil keluarga yang dulu banyak menjadi pilihan, salah satunya adalah Toyota Kijang Kapsul.

Toyota Kijang Kapsul selain menjadi mobil keluarga, juga menjadi mobil yang banyak dimodifikasi.

Sebagai mobil keluarga salah satu pilihan gaya modifikasi yang tepat untuk mobil ini adalah bergaya elegan.

Salah satu contohnya adalah mobil Toyota Kijang Kapsul milik Subaidi ini.

Baca Juga: Ketahui Dulu Varian Yang Ada, Sebelum Meminang Toyota Kijang Kapsul

"Ini Toyota Kijang LGX 1.8 bensin manual tahun keluaran 2004," buka Subaidi dikutip dari GridOto.com.

Di tangannya, ubahan yang diberikan tak terlalu banyak karena memang ia ingin mengubahanya elegan.

"Saya pilih tema modifikasi elegan yang masih enak dipakai harian," ujarnya.

"Ubahannya juga masih simpel cuma main di kaki-kaki sama sedikit di bodi," tambahnya.

Baca Juga: Sudah Tahu Belum? Nama Toyota Kijang Lahir Dari Sosok Wakil Presiden, Terbongkar Setelah 40 Tahun

Bentuk bodi khas Kijang Kapsul masih tersaji dengan kelir hitam yang membuatnya elegan.

Kemudian tongkrongan mobil keluarga ini diubah jadi makin ceper agar tampilannya jadi makin elegan.

"Buat kaki-kaki saya custom per sama shock biar keliatan ceper," beber Subaidi.

Agar tampilannya makin oke, pria ini juga ikut mengganti bagian pelek.

Baca Juga: Tak Hanya Segar, Toyota Kijang Innova Ini Jadi Terlihat Lebih Gaya

"Peleknya saya pakai Mae Riverside ring 18 inci lebar depan 9 inci belakang 10 inci ET 23," ungkap Subaidi. Pelek itu lantas dibungkus ban lansiran Falken 215/35 R18.

Beranjak ke bagian bodi, sentuhan simpel diberikan pada Kijang Kapsul ini.

"Buat bodi cuma naik dek depan sama ubah fender belakang," ungkapnya. Keren kan?

Editor : Parwata
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa