Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha Vega Nyaris Gosong, Mau Dibakar Pemiliknya Karena Ditilang

Indra Aditya - Jumat, 15 Februari 2019 | 20:10 WIB
Video pria tidak terima ditilang dan ancam bakar motor
YouTube/ Kompas TV
Video pria tidak terima ditilang dan ancam bakar motor

Otomania.com - Sebelumnya sudah viral pemuda yang mencabik-cabik Honda Scoopy karena ditilang polisi.

Kali ini malah seorang pria mengancam akan membakar motor miliknya karena tidak terima ditilang.

Kejadian ini terjadi di Simpang Tiga KTL II arah Labruk, Lumajang, Jawa Timur.

Dalam video yang beredar di medaia sosial, terlihat pria ini dihentikan polisi karena melanggar peraturan lalu lintas.

Baca Juga : Buntut dari Mencabik-cabik Scoopy, Diciduk Polisi Karena Motor Bermasalah

Dia tidak mengenakan helm dan juga motor yang dibawanya tidak dilengkapi surat-surat.

Kondisi Yamaha Vega tersebut juga terlihat tidak standar, karena bagian depan sudah tidak dilengkapi lampu dan spion.

Saat hendak ditilang, pria ini malah mengamuk dan mengancam akan membakar motornya.

Kemudian terjadi perdebatan antara pria tersebut dan polisi hingga motornya dibanting.

Baca Juga : Pemuda Ngamuk Ditilang, Honda Scoopy Dicabik-cabik, Begini Kata Polisi

Dilansir dari Kompas TV, Kanit Patroli Satlantas Polres Lumajang, Ipda Mariyanto mengungkapkan pria ini sempat mengelak atau mengaku tidak menaiki motor tersebut.

"Pria ini mengelak bahwa dia tidak menaiki, walaupun tidak menaiki karena sepeda motornya itu protolan." kata Ipda Mariyanto.

Ipda Mariyanto juga menyebutkan sepeda motor tersebut tidak ada plat nomor, spion, hanya roda dan mesin saja.

"Waktu kita periksa, pria itu mengancam akan membakar sepeda motor tersebut" tambah Ipda Mariyanto.

Berikut video lengkapnya dari Kompas TV:

Editor : Indra Aditya

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa