Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Sport Fairing Era 90-an yang Bikin Cewek Klepek-klepek

Donny Apriliananda - Jumat, 16 Maret 2018 | 13:36 WIB
Honda NSR 150
Dok. Andi Agustin
Honda NSR 150

"RGR motor impian pas saya SMP. Kesampaian beli itu waktu dapat uang dari hasil kejuaraan Barongsai dan Liong. Saya sisipkan dari sana uangnya. Sampai sekarang masih ada RGR pertama dan masih awet. Cuma kalau lagi bosan dimodifikasi ringan saja," ucap Robby.

3. Yamaha RZR

Yamaha RZR
Dok. Iyung Rizky
Yamaha RZR
RZR merupakan salah satu motor sport fairing Yamaha yang eksis pada era 90-an. Salah satu pemilik RZR yang masih mempertahankan motor tersebut adalah seorang warga Depok, Iyung Rizky. Motor milik Iyung adalah RZR edisi 1993.

Motor tersebut didapatnya dari hasil barter dengan Yamaha Nouvo miliknya pada tahun 2013. Selain RZR, Iyung juga punya Yamaha RXZ. Ia mengaku memang menggemari motor-motor sport lawas.

"Suka aja sih sama motor 2-Tak. Bentuknya klasik. Kalau ada duit lebih, pengen juga beli NSR sama RGR," ujar Iyung.

(BACA JUGA: Restorasi yang Membawa Untung, Honda Astrea Grand Rp 80 Juta)

4. Yamaha TZM

Yamaha TZM 150
Instagram @aanmdm_muffler
Yamaha TZM 150
Selain RZR, motor sport fairing Yamaha lainnya yang eksis pada era 90-an adalah TZM. Salah satu pemilik TZM adalah seorang warga Depok, Benediktus Wahyu. Menurut Wahyu, TZM yang dimilikinya adalah motor produksi tahun 1998.

Motor tersebut dibelinya pada akhir tahun 2017 pada kisaran harga Rp 20-an juta. Selain TZM, Wahyu juga punya RZR. Wahyu mengaku menyukai motor-motor sport lawas karena bentuknya.

"Kalau untuk TZM saya suka karena ini motor spirt 150cc klasik dengan design yang enggak membosankan," ujar pria yang biasa disapa Benzjose ini.

5. Kawasaki Ninja RR

Kawasaki Ninja RR
Alsadad Rudi-Kompas.com
Kawasaki Ninja RR
Kawasaki Ninja RR atau dikenal Ninja 150 2-tak merupakan motor sport fairing idaman remaja 90-an yang masa edarnya paling lama. Kawasaki Motor Indonesia tercatat baru menghentikan motor tersebut pada tahun 2015.

Karena belum lama distop, motor ini juga masih mudah dicari di diler-diler motor bekas. Beberapa pengelola diler motor bekas yang tersebar di Depok dan Jakarta Timur menyebut Ninja RR masih banyak dicari pembeli.

"Ninja 2 Tak lagi laku. Kita sih akan jual tergantung ada unitnya apa enggak," kata Teming, pemilik diler mokas Tria Motor di Sukmajaya, Depok.

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa