Otomania.com – Tiga sepeda motor kustom asal Indonesia sukses mendapat ragam prestasi di ajang ajang Motor Bike Expo (MBE) 2018 di Verona, Italia. Masing-masing mampu membuktikan pesona karya yang dihasilkan dari tangan-tangan kreatif para builder Tanah Air.
Selain mampu mengharumkan nama Indonesia di MBE 2018, tim Suryanation Motorland 2017 juga mendapat banyak pengalaman berharga selama di negeri Pizza. Salah satunya dengan mengunjungi pabrik sepeda motor legendaris, yakni Moto Guzzi.
“Team Suryanation Motorland 2017 melanjutkan agenda perjalanan yang tentunya dapat membawa pengalaman baru serta inspirasi bagi para builder,” kata Brand Manager Surya Ari Kusumo Wibowo, dalam siaran resminya, Rabu (24/1/2018).
(Baca Juga: Motor Pakai Turbocharger, Tenaganya Dua Kali Xpander)
Pabrik Moto Guzzi di Mandello Del Lario menawarkan sensasi yang berbeda dan patut dikunjungi bagi para pecinta kustom. Daya tariknya pada pabrik ini adala proses perakitan motor. Sejak berdiri pada 1921 hingga di zaman modern seperti ini, semua proses perakitan dilakukan tanpa bantuan perangkat mesin.
Melalui proses perakitan yang masih secara manual, membuat otentik dan orisinalitas dari salah satu motor produksi kebanggan Italia ini benar-benar terjaga.
Selain kunjungan pabrik, tim juga berkempatan mengunjungi Sirkuit Autodromo Nazionale Monza yang terletak di tepian kota Milan. Menariknya, tim berkesempatan mengunjungi lokasi yang tidak sembarang bisa didatangi orang, seperti race kontrol, ruang meeting para pembalap, dan podium.
(Baca Juga: Honda CBR1000RR Bengis, Gigi 1 Bisa Tembus 190 Kpj)
Bahkan Harley full stainless-steel milik Andika Pratama berhasil menempati urutan ketiga di ajang Custom Chrome Spesial Champion Class 2018. Sementara Iconic Bike bermesin W-Engine merebut penghargaan Premio Spesial Prize dari Lowride MagaZine dan Pick MagaZine Award MBE 2018 dari Biker's Power.
Editor | : | Donny Apriliananda |
KOMENTAR