Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Informasi Soal Ertiga Baru Masih Ditutup Suzuki

Donny Apriliananda - Senin, 13 November 2017 | 18:00 WIB
Rekayasa digital wajah baru Suzuki Ertiga.
Adrians Ramadhani via Indianautosblog
Rekayasa digital wajah baru Suzuki Ertiga.

Otomania.com - Rumor soal Suzuki Ertiga generasi terbaru mulai beredar pada pertengahan 2017 di India. Beberapa media di sana memberitakan Maruti Suzuki sedang mengembangkan All New Ertiga.

Ketika ditanyakan ke Direktur Pemasaran PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) 4W Donny Saputra, dia belum mau membuka keran informasi. Padahal, Donny baru saja pulang dari India beberapa waktu lalu.

Disinyalir kedatangannya itu untuk mendiskusikan dan melihat langsung All New Ertiga di Maruti Suzuki.  "Belum bisa banyak bicara soal itu (All New Ertiga). Ditunggu saja," ucap Donny.

Baca: Ertiga Baru Bisa Selamatkan Suzuki dari Terkaman Mitsubishi

Hal serupa juga diutarakan Head of Research and Brand Development 4W SIS Harold Donel. Tidak ada jawaban yang gamblang saat ditanya soal Ertiga baru.

Menurut Harold, kalau ditanya sudah harus ada ubahan, sudah pasti.

Rendering Suzuki Ertiga Baru
Rendering Suzuki Ertiga Baru

"Karena memang sudah lama dan persaingan di segmen ini semakin ketat. Tetapi, jika ditanyakan kapan akan diluncurkan di Indonesia, saya belum bisa banyak bicara, hanya sebatas itu saja," ujar Harold.

Baca: Tebak Wujud Suzuki Ertiga Terbaru

4W Sales Director PT SIS Makmur berpendapat mengenai pasar, bahwa permintaan untuk penyegaran pada Ertiga sudah cukup banyak.

"Tetapi setiap tahun kita selalu ada penyegaran. Tergantung dari permintaan masyarakat, kalau yang baru mohon maaf saya belum bisa bicara banyak," kata Makmur.

Persaingan di pasar mobil sejuta umat tahun depan akan lebih seru dan semakin ketat. Masyarakat menjadi banyak pilihan ketika ingin membeli mobil di segmen LMPV.

Editor : Donny Apriliananda
Sumber : KompasOtomotif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa