Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Skuter Listrik Asal China yang Mirip Vario dan Fino

Febri Ardani Saragih - Rabu, 16 Agustus 2017 | 13:39 WIB
Faraday Motor Indonesia mejeng di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.
Febri Ardani/Otomania.com
Faraday Motor Indonesia mejeng di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.

Tangerang, Otomania.com – Skuter listrik dengan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK), Viar Q1,  sepertinya memicu berbagai merek penjual kendaraan listrik muncul ke permukaan. Salah satu yang terdeteksi yaitu PT Faraday Motor Indonesia di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017.

Faraday merupakan merek asal Surabaya. Dari situs resminya dijelaskan nama Faraday diambil untuk menghormati penemu gaya elektromagnet, Michael Faraday.

Motor listrik Faraday Seahawk dengan bodi mirip Vario.
Febri Ardani/Otomania.com
Motor listrik Faraday Seahawk dengan bodi mirip Vario.
Di stan Faraday di area aksesori di GIIAS 2017 dipajang dua model sepeda motor bertenaga listrik, yaitu Robin yang bentuknya seperti Yamaha Fino dan Seahawk mirip Honda Vario. Banderolnya, Rp 12 juta buat Robin dan Rp 15 juta untuk Seahawk.

“Kami stoknya siap, sudah jual sejak Januari. Di Surabaya sudah laku sekitar 80-an unit,” kata tenaga penjual di stan Faraday,” Selasa (15/8/2017).

Motor listrik Faraday Robin sekelas Viar Q1, sayangnya belum dijual dengan STNK.
Febri Ardani/Otomania.com
Motor listrik Faraday Robin sekelas Viar Q1, sayangnya belum dijual dengan STNK.
Dari penampakannya, kedua model berwarna hitam doff ini sudah siap dijual dan dipakai konsumen.  Namun yang perlu diingat, tenaga penjual itu mengatakan, Robin dan Seahawk tidak dijual dengan STNK. Meski begitu motor ini sudah disiapkan punya bracket pelat nomor kendaraan.

Dari situs resminya lagi, motor listrik Faraday diberikan garansi satu tahun atau selama pemakaian 10.000 km. Faraday hanya menjual secara online untuk distribusi ke kawasan Surabaya dan Jakarta. 

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa