Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda CR-V Turbo Inden 2 Bulan

Aditya Maulana - Kamis, 20 Juli 2017 | 08:05 WIB
All New Honda CR-V di pamerkan di GIIAS Makassar Auto Show 2017.
dok.HPM
All New Honda CR-V di pamerkan di GIIAS Makassar Auto Show 2017.

Malang, Otomania.com - Honda CR-V generasi terbaru mendapatkan respon positif dari masyarakat Indonesia. Sejak diluncurkan di IIMS pada April 2017, sampai bulan ini sudah terjual 3.000 unit lebih.

Namun, konsumen yang membeli sport utility vehicle (SUV) itu harus sedikit bersabar. Sebab, untuk beberapa varian dan warna tertentu inden sampai dua bulan.

"Paling laris tipe Prestige, jadi inden dan warna yang laris seperti putih juga sama," ujar Jonfis Fandy, Direktur Pemasaran dan Purna Jual HPM di acara media test drive All New CR-V Turbo di Malang, Jawa Timur, Rabu (19/7/2017).

Lanjut Jonfis, tergantung wilayah dan dilernya juga. Secara umum varian paling tinggi CR-V yang memang laris, tetapi seluruh permintaan konsumen akan dipenuhi sehingga tidak menunggu terlalu lama.

"CR-V ini kan sudah kita produksi di sini (Indonesia), jadi tidak akan ada masalah dan segera kita penuhi dalam waktu dekat ini," kata dia.

Secara harga, belum mengalami kenaikan atau masih dijual Rp 432 juta (CR-V 2.0), Rp 466 juta (1.5 turbo), dan Rp 506 juta (1.5 turbo Prestige).

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa