Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Punya Kejutan Lagi, Siapkan Motor Baru

Setyo Adi Nugroho - Kamis, 6 Juli 2017 | 10:25 WIB
Suzuki V-Strom 250 menjadi penantang di segmen motor adventure ber-cc kecil.
KompasOtomotif-Donny Apriliananda
Suzuki V-Strom 250 menjadi penantang di segmen motor adventure ber-cc kecil.

Jakarta, Otomania.com – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) tidak berhenti untuk memperkenalkan beragam produk roda dua mereka. Setelah memperkenalkan Adrress dan Nex pada pameran Pekan Raya Jakarta (PRJ), Suzuki akan memanfaatkan momen ini untuk kembali memperkenalkan model terbaru.

Akhir pekan ini dijadwalkan Suzuki akan mengenalkan produk baru tersebut. Apakah motor petualang V-Storm 250 yang ditunggu-tunggu? Sejak penampakannya di pameran EICMA 2016, motor petualang ini membuat penasaran pecinta motor petualang di Tanah Air.

Namun rasanya kemungkinan tersebut cukup kecil karena pihak Suzuki pernah menyatakan untuk V-Storm belum akan hadir dalam waktu dekat. Terlebih produk ini baru saja hadir di China dan pihak Suzuki Indonesia masih melihat-lihat kemungkinan motor ini dapat dimasukkan ke Tanah Air.

Dari beberapa informasi yang ramai di media sosial, produk terbaru Suzuki ini adalah produk GSX 150. Bocoran yang banyak beredar adalah versi non keyless dari GSX-R 150.

Jika memang benar, strategi ini paling masuk akal mengingat Suzuki sebenarnya sudah harus membuat harga baru untuk produk motor sport populernya ini. Bila memberikan model dengan fitur non keyless artinya konsumen dapat membeli GSX-R 150 dengan harga yang cukup bersaing.

Tapi isu ini pun masih dapat ditangkal mengingat SIS baru saja memberi pengumuman harga promo GSX series masih diperpanjang hingga Juli ini. Saat ini GSX-R 150 dibanderol Rp 27,9 juta sedangkan harga normal motor ini diberitakan Rp 29,9 juta. Harga normal ini sebenarnya masih lebih murah dari kompetitor seperti CBR150R yang memiliki harga termurah Rp 32,975 juta.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa