Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lima Produk Edisi Khusus Daihatsu di GIIAS 2017

Setyo Adi Nugroho - Rabu, 5 Juli 2017 | 08:45 WIB
Astra Daihatsu Sigra
Febri Ardani/KompasOtomotif
Astra Daihatsu Sigra

Jakarta, Otomania.com – PT Astra Daihatsu Motor (ADM) tidak akan menyia-nyiakan pameran otomotif nasional yang akan berlangsung Agustus mendatang. Dalam pameran tersebut, selain menghadirkan mobil konsep, Daihatsu akan menghadirkan produk khusus bagi pengunjung pameran tersebut.

Disebut sebagai produk “Special Edition” Daihatsu 110 tahun, akan menghadirkan sentuhan ubahan pada lima produk yakni Xenia, Luxio, Sirion, Terios dan Sigra dalam edisi terbatas. Ini guna menyambut umur ke-110 tahun merek yang lahir dengan nama Hatsudoki Seizo di Osaka pada 1907.

“Kami hadirkan edisi khusus, Special Edition Daihatsu 110 tahun. Jumlahnya 110 unit dari lima model. Karena edisi terbatas siapa cepat dia dapat,” ucap Hendrayadi Lastiyoso, Marketing and Customer Relation Division Head Astra International-Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), saat ditemui Otomania, Selasa (4/7/2017).

Jumlah 110 unit tersebut tidak dibagi merata per model. Daihatsu rencananya akan membuat proporsional sesuai dengan model mana yang lebih banyak diminati calon konsumen.

Ubahan yang diberikan pada edisi khusus ini mencakup eksterior dan interior. Meski belum mau membocorkan lebih banyak, Daihatsu meyakinkan ubahannya jauh lebih banyak dibanding dengan selisih harga yang akan dibayarkan konsumen.

Bocoran yang diterima Otomania dari pihak Daihatsu, edisi khusus ini mencakup warna baru serta penggunaan bahan premium untuk kenyamanan kabin. Selain itu logo 110 tahun Daihatsu akan hadir di bagian eksterior maupun interior kendaraan.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa