Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biaya Kirim Mobil ke Kampung Pakai Derek Gendong

Setyo Adi Nugroho - Kamis, 8 Juni 2017 | 09:25 WIB
Ilustrasi derek gendong
http://www.locostpro.com
Ilustrasi derek gendong

Jakarta, Otomania.com – Salah satu alternatif kemudahan mendapatkan kendaraan di kampung halaman adalah dengan memanfaatkan jasa derek gendong. Jasa ini akan mengirimkan mobil ke kampung halaman untuk digunakan saat mudik.

Lantas berapa biaya untuk menggunakan jasa ini? Haris dari jasa towing Bhayong Bong mengungkapkan untuk harga pengiriman bervariasi tergantung kota tujuan.

“Biaya pengiriman selama musim mudik, untuk kota seperti Semarang sekitar Rp 4,5 juta. Kota Yogyakarta Rp 5 juta sampai Rp 5,5 juta. Surabaya sekitar Rp 6 juta sampai Rp 7 juta,” ucap Haris saat dihubungi Otomania, Rabu (7/6/2017).

Selama musim mudik sudah dilakukan penyesuaian harga untuk mengatasi peningkatan permintaan. Selisih biaya tersebut berkisar Rp 1 juta, misal biaya ke Semarang sebelumnya adalah Rp 3,5 juta.

Selain itu harga yang tercantum belum termasuk perlindungan asuransi. Konsumen dapat menambahkan cakupan perlindungan untuk mobil yang dikirim ke kampung halaman.

“Biasa asuransinya 0,25 persen dari harga mobil yang dikirim. Jenisnya all risk. Jadi tinggal ditambahkan saja,” ucap Haris.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa