Jakarta, Otomania.com - Selain ramah lingkungan, mobil listrik juga bisa menghemat pengeluaran. Sebab, bebas perawatan dan paling penting, yaitu tidak perlu membeli bahan bakar minyak (BBM), karena mengisi daya cukup dicas.
Presiden Direktur Prestige Image Motorcars Rudy Salim menjelaskan, dari sisi ekonomi, biaya sekali charge dari baterai kondisi kosong hingga penuh, sekitar Rp 130.000. Berbeda dengan membeli BBM, pasti bisa lebih dari itu.
"Jarak tempuhnya sekitar 380 km. Kalau mobil dengan bahan bakar biasa pasti untuk menempuh jarak itu, harus mengeluarkan biaya lebih dari itu," kata Rudy di Showroom Prestige, Jakarta, Selasa (6/6/2017).
Waktu ketika mengisi baterai, lanjut Rudy tidak perlu lama, karena sudah dilengkapi dengan fast charging. Bahkan, bisa dilakukan di rumah.
"Setiap pembelian, kita berikan satu alat untuk mengecas. Jadi hanya sekitar tujuh jam baterai sudah terisi penuh," ujar Rudy.
Tesla Model X itu sendiri punya tiga model. Perbedaannya terdapat pada besaran kapasitas baterai. Pertama 75D dengan 75 kWh, kedua 90D (90 kWh), dan terakhir 100D (100 kWh).
Selain itu, punya sistem all-wheel drive, dan memiliki kecepatan maksimum 210 kpj untuk model 75D.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR