Jakarta, Otomania.com - Adzan Maghrib ditunggu umat muslim yang sedang menjalankan puasa di bulan Ramadhan, karena waktunya buka puasa. Banyak cara yang bisa dilakukan sambil menunggu jam berbuka puasa.
Buat pecinta otomotif, khususnya mobil bisa melakukan apa saja, salah satu contoh membersihkan tabung atau mengisi air wiper. Prosesnya sangatlah mudah, dan bisa dilakukan sendiri.
Pertama, buka kap mesin dan cek kondisi tabung. Jika sudah kotor sebaiknya dikuras atau kalau masih bersih, cukup mengisi ulang cairan di dalamnya.
Cara menguras, buka tutup dan cabut tabung wipernya. Bisa dibersihkan menggunakan sikat dan sabun, sampai kondisi benar-benar bersih.
Kemudian, pasang dan isi kembali cairan yang ada di dalamnya. Pastikan pemasangannya sudah sesuai dengan kondisi semula.
Menurut General Manager Technical Service PT Toyota Astra Motor (TAM) Dadi Hendriadi, sebaiknya menggunakan washer fluid dan jangan menggunakan shampo. Sebab, shampo memiliki kandungan tambahan sesuai dengan fungsinya.
"Misalnya anti ketombe, penghias rambut dan lain sebagainya. Seperti itu bisa membuat efek kurang diinginkan, misalnya bercak di cat mobil, bercak putih di plastik komponen dan lain sebagainya," ujar Dadi kepada Otomania beberapa waktu lalu.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR