Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Onderdil Mazda Ada yang Buatan Lokal

Aditya Maulana - Selasa, 25 April 2017 | 10:05 WIB
Mesin Mazda CX-4
Carscoops
Mesin Mazda CX-4

Jakarta, Otomania.com - Semua model Mazda yang dijual di Indonesia statusnya diimpor utuh dari Thailand dan Jepang. Meski begitu, ternyata tidak 100 persen onderdil ikut completely build-up (CBU) dari kedua negara itu.

Dijelaskan Technical Support Manager Eurokars Motor Indonesia (EMI) Tunjung Pangajom, terdapat beberapa suku cadang yang berasal dari Tanah Air, namun tidak banyak dan sifatnya fast moving.

"Hanya ada beberapa saja, seperti filter-filter udara dan oli," kata Tunjung saat berbincang dengan Otomania.com dalam acara test drive CX-3 di Bandung, Jawa Barat, akhir pekan lalu.

Onderdil yang diimpor dari Jepang, lanjut Tunjung lebih banyak slow moving, seperti bodi, mesin hingga transmisi. Sedangkan Thailand memasok untuk model Mazda2.

"Tetapi dari Thailand juga ada yang transmisi, namun bahannya dari Jepang dan dirakit di Thailand," ujar dia.

Tunjung menegaskan, semua suku cadang bisa diperoleh di seluruh jaringan aftersales Mazda di Tanah Air.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa