Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Motor Coba Serius Garap Diler

Setyo Adi Nugroho - Kamis, 20 April 2017 | 18:45 WIB
Suzuki GSX-S 150 Jelajah Jawa
Otomania/Setyo Adi
Suzuki GSX-S 150 Jelajah Jawa

Jakarta, Otomania.com – PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) roda dua kembali berusaha bangkit di pasar sepeda motor Indonesia dengan memberikan beragam produk dan layanan. Merek yang telah hadir selama 47 tahun di Indonesia ini baru saja memperkenalkan beberapa produk baru di segmen sport dengan GSX 150 dan motor bebek dengan Smash.

Salah satu yang ditekankan Suzuki adalah penambahan layanan purna jual bagi konsumen mereka. Yohan Yahya, Departemen Head Marketing & Sales 2W PT SIS mengungkapkan kebutuhan layanan purna jual melalui bengkel dan diler tahun ini menjadi salah satu strategi penting Suzuki.

“Saat ini showroom Suzuki sekitar 376 unit. Angka tersebut di luar bengkel mitra Suzuki,” ucap Yohan beberapa waktu lalu.

Yohan mengungkapkan tahun ini Suzuki berusaha meningkatkan jumlah layanan purna jual mereka dengan meningkatkan jumlah showroom menjadi sekitar 420 unit. Konsep yang akan dihadirkan adalah layanan lengkap 3S (Sales, Service dan Sparepart) untuk kenyamanan konsumen.

Sebelumnya Suzuki sempat memiliki 500-an diler di seluruh Indonesia namun perubahan kondisi penjualan dan perekonomian membuat jumlah diler menurun. Saat ini dengan banyaknya produk baru yang ditawarkan harapannya mampu kembali memperbanyak jaringan purna jual agar layanan pada konsumen ditingkatkan.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa