Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Murah Bekas Ternyata Sepi Peminat

Setyo Adi Nugroho - Rabu, 5 April 2017 | 17:55 WIB
Mobkas LCGC
Stanly/Otomania
Mobkas LCGC

Jakarta, Otomania.com – Kelas mobil murah atau yang dikenal Low Cost Green Car (LCGC) masih menjadi model yang banyak diminati konsumen mobil baru. Namun di beberapa diler mobil bekas model ini justru sedikit peminat.

“Untuk LCGC seperti Agya dan Ayla ada yang cari tapi sedikit. Datsun Go bahkan jarang dapat barangnya,” ucap Yoyok dari Bambu Kuning Motor di Jakarta Timur saat ditemui Selasa, (4/4/2017).

Menurut Yoyok, meskipun ada yang mencari model LCGC pasti menginginkan model-model tertentu. Misal untuk duo Agya dan Ayla ingin yang transmisi otomatis serta model tertinggi TRD.

Alasan lain yang membuat LCGC bekas jarang dilirik adalah karena kebutuhan kendaraan yang lebih besar. Dalam kurun waktu empat bulan pertama tahun ini peminat mobil keluarga (MPV) masih lebih banyak.

“Kebanyakan cari langsung yang lebih besar mesinnya juga ruangnya. Avanza, Xenia atau Innova sekalian karena untuk keluarga,” ucap Adul dari Persada Oto Duren Sawit di kesempatan yang sama.

Dari segi harga model Agya Ayla tahun 2014 dibanderol sekitar Rp 90 juta sampai Rp 95 juta. Avanza tahun yang sama dibanderol sekitar Rp 135 jutaan.

“Selisih harga yang tidak terlalu jauh ini juga membuat pilihan banyak ke MPV di atas LCGC. Selain juga banyaknya barang dan pilihan model yang tersedia,” tambah Adul.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa