Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jaga Pakaian Jangan Sampai Terlilit Gir Sepeda Motor

Aditya Maulana - Senin, 13 Maret 2017 | 12:20 WIB
Kecelakaan akibat pakaian yang digunakan oleh wanita itu
istimewa
Kecelakaan akibat pakaian yang digunakan oleh wanita itu

Jakarta, Otomania.com - Pengendara atau penumpang sepeda motor jatuh akibat pakaiannya terlilit ke gir atau rantai sudah cukup banyak. Belum lama ini, viral foto seorang wanita yang terjatuh akibat hal serupa ketika menjadi penumpang ojek online.

Baju yang dikenakan oleh wanita itu memang panjang, sehingga melilit di gir motor. Alhasil, terjatuh dan mengalami luka di beberapa anggota tubuhnya.

Nah, buat para bikers khususnya wanita yang seringg menggunakan baju panjang dan melambai-lambai, simak tips berikut ini agar tetap aman dan nyaman selama di perjalanan.

Training Director Jakarta Defensive Driving Center (JDDC) Jusri Pulubuhu menjelaskan, sebaiknya gunakan pakaian yang tidak terlalu besar atau melambai-lambai ketika naik motor. Namun, jika terpaksa, wajib lakukan hal ini.

Pertama, lanjut Jusri pastikan baju tersebut tidak menghalangi fungsi dari gir, atau jari-jari motor. "Jadi sebelum mulai perjalanan, pastikan dulu, bisa dengan cara dilipat dan disangkutkan ke anggota badan atau bisa juga diduduki," kata Jusri saat dihubungi Otomania.com, Senin (13/3/2017).

Langkah kedua, bisa juga melipat atau mengikat kelebihan dari bahan pakaian. Intinya, kata Jusri jangan sampai pakaian sampai ke bawah melebihi kaki.

"Cara seperti itu bisa meminimalisir terjadinya kecelakaan karena kelalaian diri sendiri. Tetapi, sebaiknya usahakan pakailah pakaian yang tidak terlalu besar ketika naik motor," ujar Jusri.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa