Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Persiapan Pengemudi Hadapi Perjalanan Panjang Liburan

Setyo Adi Nugroho - Sabtu, 24 Desember 2016 | 17:05 WIB

Jakarta, Otomania – Jelang liburan akhir tahun dimanfaatkan oleh warga Jakarta untuk berpergian, baik ke kampung halaman atau pergi ke tempat wisata. Selain persiapan kendaraan yang wajib dilakukan, persiapan fisik juga diperlukan.

“Berkendara baik dekat maupun jauh butuh persiapan tidak hanya kendaraan tapi diri sendiri. Perjalanan jauh dengan mobil misalnya perlu diatur untuk tetap menjaga badan tetap fit dan tidak kehilangan konsentrasi,” ucap Anando Eko, Intruktur keselamatan berkendara dari Michelin Academy saat ditemui Otomania beberapa waktu lalu.

Perjalanan jauh dengan mobil, pengemudi harus menyadari kondisi fisiknya terutama menghadapi kemacetan, kondisi jalan serta halangan lain. Persiapan pertama yang direkomendasikan adalah usahakan untuk beristirahat minimal enam jam sebelum melakukan perjalanan.

Langkah selanjutnya, ingat beristirahat setelah tiga jam berkendara minimal 30 menit. Lantas istirahat 60 menit di tiga jam perjalanan selanjutnya. Lalu berkurang 2 jam perjalanan dan istirahat 60 menit.

“Ini menjaga kondisi tubuh serta konsentrasi selama perjalanan jauh,” ucap Eko.

Usahakan perjalanan maksimal memakan waktu 10 jam secara total. Jika lebih dari 10 jam, sebaiknya tidak melanjutkan perjalanan dan beristirahat untuk dilanjutkan esok hari.

Selama di perjalanan tidak dilarang untuk menikmati pemandangan, namun jangan sampai terpaku. Konsentrasi dan fokus tetap di jalan.

Gerakkan mata ke kanan dan ke kiri setiap dua detik. Atur sirkulasi udara di kabin dan variasikan posisi kaki agar tidak lelah.

“Banyak minum air putih, jangan yang berkafein. Ini untuk menjaga kondisi badan tidak kekurangan cairan. Perhatikan juga bila sudah terlalu lelah, jangan dipaksa,” ucap Eko.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa