Jakarta, Otomania - Terhitung Januari 2016, Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) mengumumkan kampanye perbaikan massal (recall) untuk produk R25 dan MT25. Sampai sekarang, klaim Yamaha sudah mencapai 76 persen.
Namun, menurut Muhammad Abidin, GM After Sales & Motorsport YIMM perusahaan harus melakukan jemput bola. Padahal, konsumen kedua model itu sudah tahu ada recall, tetapi karena tidak ada masalah, jadi belum datang ke bengkel.
"Jadi kebanyakan kami datang satu per satu ke rumah mereka," ucap Abidin kepada Otomania, Rabu (16/11/2016).
Meski seperti itu, Abidin menyarankan kepada seluruh konsumen yang terlibat agar melakukan pergantian suku cadang sesuai dengan rekomendasi. Sebab, suku cadang sudah disebarkan dan tersedia di seluruh jaringan Yamaha.
"Datang ke Yamaha Service Shop agar lebih nyaman, dan aman berkendara, serta untuk memastikan kualitas motor Yamaha," ujar Abidin.
Suku cadang yang dinyatakan punya masalah itu terdiri dari tiga bagian. Dua pada R25 meliputi Preassure Plate Easy, pompa oli dan satu lagi di MT25, yaitu selang rem depan.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR