Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fiesta Bekas Masih Banyak Peminat

Stanly Ravel - Senin, 14 November 2016 | 16:45 WIB

Jakarta, Otomania - Meski pasar mobil bekas (mobkas) hatchback sedang lesu, tapi ada beberapa model yang tetap jadi incaran. Salah satunya adalah Ford Fiesta dan dan hatchback asal Korea Selatan seperti, Kia dan Hyundai.

Menurut beberapa pedaganng mobkas di MGK Kemayoran, Fiesta sejak dua bulan lalu sudah ramai dicari. Meski demikian, unitnya sendiri tidak terlalu banyak, sehingga ada yang sampai rela untuk menunggu.

"Fiesta sudah bangkit, harganya berangsur-angsur mulai stabil. Dari beberapa teman-teman leasing bilang aplikasi pengajuan untuk mobkas Fiesta lumayan banyak," ujar Teddy pemilik showroom Teddy Jaya Motor saat di hubungi Otomania, Senin (14/11/2016).

Hal senada juga diucapkan, Budiyanto dari Anugrah Mobilindo Perkasa. Menurutnya Ford Fiesta lebih dicari karena dianggap menjadi barang langka.

"Pertama karena populasinya sedikit jadi mereka cari karena dianggap jadi barang yang langka. Kedua karena memang mobilnya cukup nyaman dan banyak fitur modern," kata Budiyanto di waktu yang sama.

Kia dan Hyundai

Selain Ford Fiesta, pasar mobil hatchback non Jepang rupanya dianggap masih lebih baik. Kebanyakan orang memilih Kia Rio dan Hyundai Grand Avega karena masalah harga yang lebih terjangkau.


"Kalau dibandingkan dari segi harga jelas merek di luar Jepang lebih murah. Kia Rio dan Grand Avega sampai saat ini pasarnya masih lumayan, artinya meski lambat tapi penjualannya tetap ada," ujar Yugi dari Power Auto di WTC Mangga Dua.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa