Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Shop& Drive Jadi Bengkel Mobil Alternatif

Setyo Adi Nugroho - Selasa, 8 November 2016 | 09:05 WIB

Jakarta, Otomania - Astra Otopart, anak perusahaan Astra, kembali meresmikan outlet Shop&Drive terbaru. Outlet dengan status Super Shop&Drive ini menjadi outlet Super ke tujuh dibawah manajemen Astra Otopart.

Outlet Shop&Drive sendiri saat ini berjumlah 363 outlet yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Kehadiran outlet-outlet Shop&Drive menjadi cara Astra Otopart untuk meningkatkan pelayanan bagi konsumen end user.

"Di masa depan bisnis retail jadi tulang punggung Astra Otopart. Dengan demografi Indonesia yang menjanjikan dan konsumen usia muda yang semakin menggelembung, dengan penetrasi retail bisa dapat keuntungan di kemudian hari," ucap Hamdhani Dzulkarnaen Salim, di sela pembukaan outlet, Senin (7/11/2016).

Alasan lain, kendaraan yang membutuhkan layanan setelah habis masa garansi semakin besar jumlahnya. Ini yang disasar Astra dengan membangun jaringan ritel semacam Shop&Drive.

“Mobil garansi biasanya akan ke bengkel resmi. Namun saat garansi habis, ini yang jadi potensi utama. Kami menyasar kendaraan yang bergerak di jalan yang habis masa garansinya,” ucap Yusak Kristian, Direktur Astra Otopart di kesempatan yang sama.

Yusak mengungkapkan, bila produksi setiap tahun kendaraan 1 juta unit, sudah ada di jalanan 10 juta unit beredar. Pasar 10 juta ini misalnya 9 juta sudah habis masa garansi. Ini jadi dasar Astra Otopart terjun ke bisnis ritel. Termasuk bisnis waralaba dari Shop&Drive pada mitra bisnis mereka.

Outlet Super Shop&Drive sendiri menawarkan layanan yang lebih lengkap dibandingkan dengan Shop&Drive biasa. Perbedaannya ada pada layanan ban serta jasa spooring dan balancing.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa