Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ayo Merapat ke Kustomfest 2016!

Stanly Ravel - Sabtu, 8 Oktober 2016 | 09:22 WIB

 

Yogyakarta, Otomania - Festival custom culture, Kustomfest kembali meramaikan kota Yogyakarta, akhir pekan ini (8-9/10/2016). Beda dari tahun sebelumnya, panitia menjanjikan acara dikemas lebih meriah dan jumlah peserta lebih banyak.

Sejak Jumat (7/10/2016) sore sampai malam hari, para panitia sudah sibuk dengan proses loading dari para peserta dan beberapa brand pendukung. Ratusan motor kustom dari berbagai daerah di Indonesia datang untuk unjuk kebolehan memamerkan karya terbaiknya.

Dari pantauan Otomania, ada beberapa pamandangan baru di dalam hall Jogja Expo Center (JEC) tempat berlangsungnya acara. Bahkan pihak penyelenggara juga ikut memajang beberapa karya seni berbau otomotif dari seniman lokal.


Selain sepeda motor kustom dari berbagai aliran modifikasi, beberap mobil bergaya old school juga ikut ditampilkan. Uniknya, nuansa kustom sudah kental teras sejak pintu masuk yang dihiasi dua mobil bergaya old school yang menggantung di tiap sisinya.


Selain arena indoor, bagian luar juga akan disesaki dengan ragam aktifitas menarik. Mulai dari panggung hiburan, BMX kotest, sampai junkyard festival.

Tak ketinggalan musisi rock, God Bless juga siap membakar semangat para pemodifikasi dan pengunjung pameran ini pada pengujung acara. Jadi pastikan mempir kalau Anda mengaku suka modifikasi sepeda motor!

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa