Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Keuntungan Lain Isi Ban Pakai Nitrogen

Stanly Ravel - Selasa, 23 Agustus 2016 | 11:15 WIB

Jakarta, Otomania — Nitrogen saat ini sudah banyak tersedia. Bahkan, hampir di tiap SPBU sudah menyediakan Nitrogen sebagai pengganti oksigen (O2) biasa untuk tekanan udara di ban kendaraan.

Meski banyak yang bilang nitrogen memiliki manfaat lebih, ada beberapa keuntungan lain yang jarang dibicarakan. Salah satunya adalah bisa membuat pelek tidak menjadi karat.

"Nitrogen itu tidak mengandung unsur H2O, atau yang kita kenal air seperti pada oksigen biasa. Untungnya apa, bikin pelek, terutama bagian dalam, tidak cepat karat," ucap Consumer Product and Trade Marketing Manager Goodyear Indonesia Arfianti Puspitarini kepada Otomania beberapa waktu lalu.

Menurut dia, oksigen biasa yang masih sering digunakan orang memiliki kandungan air dari udara. Ban tubeless yang langsung tanpa ban dalam akan lebih mudah berinteraksi dengan dinding pelek. Hal ini membuat unsur air mengendap dan membuat karat.

Bukan hanya itu, kandungan nitrogen yang bersifat tidak reaktif juga diklaim lebih aman. Pasalnya, ini bisa menjaga suhu ban tetap dingin dan memperkecil potensi ban meledak. Ukuran molekul pada nitrogen yang lebih besar dibanding oksigen akan memuat tekanan ban lebih stabil dan merata pada tiap sisi.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa