Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Datsun Go "Barong" Habiskan Dana Rp 200 Juta

Stanly Ravel - Rabu, 17 Agustus 2016 | 19:28 WIB

Tangerang, Otomania - Ajang modifikasi Datsun Live Modz Show Off 2016 kembali menghasilkan karya terbaik dari para desainer serta modifikator lokal. Dari tiga mobil yang ditampilkan, Datsun Go "Barong" keluar sebagai jawaranya.

Mobil yang digarap dari hasil kolaborasi antara Indonesia Authorized Trimer (IATS) dan fashion designer X Mayaratih ini menghabiskan dana hingga Rp 200 juta. Sedangkan waktu pengerjaanya dilakukan hanya dalam tiga mingu.

"Sesuai yang dijadwalkan panita, kami hanya kerjakan selam tiga minggu. Total kami habiskan sekitar Rp 150 sampai Rp 200 juta, ini di luar dari harga mobil," ucap Oscar Widjaja, President dari IATS kepada Otomania, Jumat (12/8/2016).


Menurutnya, fokus modifikasi sebenarnya pada sisi interior, namun karena harus bermain konsep maka dikolaborasikan dengan unsur seni lokal yang kuat dari Mayaratih. Untuk material termahal ada pada balutan kulit, yang mengisi seluruh kabin dari mobil murah ramah lingkungan (low cost green car/LCGC) Datsun. Sosok Barong yang merupakan raja roh halus dipilih dan dituangkan dengan unsur etnik yang kuat khas Bali pada setiap sisinya.

"Salah satu yang termahal di interior ada pada lapisan jok yang kami pakai dari bahan terbaik di dunia, Nappa Wollsdorf dengan harga Rp 25 juta untuk empat bangku. Untuk plafon kami kasih suede terbaik di dunia Alcantara. Seperempat sampai setengahnya masuk ke interior, jadi meski ini mobil LCGC kami ingin tampil all out, bahan ini OEM dari Ferrari dan Lamborghini," papar Oscar.


Sedangkan untuk pengerjaan yang cukup menyita waktu menurutnya lebih ke sisi detailing. Dengan membawa konsep etnik dari kain Grinsing, maka ada detiling khusus yang dikerjakan Mayaratih.

Hasilnya bisa dilihat dari ukiran seni yang kuat mulai dari ekterior, pelek, sampai detailing pada jok. Bahkan agar memiliki nilai seni yang kuat, Mayaratih mengarap langsung dengan tangannya (freehand drawaing).


Secara total, modifikasi Datsun Go Panca ini datang dengan enam kelebihan teknik yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Mulai dengan, digital patern, customozed perforation, computerized stitching, freehand drawing, custom seatbelt, dan custom "Grinsing" panel.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa