Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Menu Perawatan di Bengkel Khusus AC

Setyo Adi Nugroho - Sabtu, 23 Juli 2016 | 08:01 WIB

Jakarta, Otomania – Penyejuk udara atau air conditioner (AC) menjadi fitur yang penting dalam kenyamanan berkendara sehari-hari di Indonesia yang beriklim tropis. AC yang bekerja dengan baik membantu pengemudi melewati panasnya hari saat berkendara.

Pemilik mobil sudah pasti menginginkan AC mobil mereka selalu dalam kondisi prima. Oleh karena itu, perawatan berkala di bengkel resmi jadi pilihan.

Namun ada juga pemilik kendaraan yang memanfaatkan bengkel khusus AC untuk mendapatkan layanan perawatan AC yang lebih menyeluruh.

“Para pemilik kendaraan memilih ikut ke bengkel resmi sudah pasti karena mengikuti anjuran pabrikan untuk garansi dan perawatan AC juga dilakukan di sana. Bengkel khusus AC mengerjakan khusus perangkat pendingin untuk perawatan berkala,” ucap Sutikno, kepala operasional bengkel Denso Jatiwaringin saat ditemui Otomania beberapa waktu lalu.

Hal pertama yang dilakukan di bengkel AC adalah pengecekan kondisi AC keseluruhan. Salah satunya adalah pengecekan sirkulasi udara serta komponen-komponennya. Apakah ada tekanan di bagian refrigent, ada kebocoran atau tidak.

“Pengecekan biasanya hanya memakan waktu 30 menit dan tidak dipungut biaya. Kalau perawatan berkala ringan memakan waktu 1 jam,” ucap Sutikno.

Service ringan tersebut ditambah dengan membersihkan blower kabin, serta pengecekan receiver dryer. Untuk servis besar, kegiatan servis kecil ditambah dengan pencucian evaporator.

“Pembongkaran evaporator ini cukup lama karena letaknya ada di dalam dasbor. Ini jadi menu servis besar. Disarankan untuk merawat AC lakukan dalam kurun waktu enam bulan sekali,” ucap Sutikno.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa