Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jangan Biarkan AC dalam Kondisi Terus Menyala

Aditya Maulana - Jumat, 15 Juli 2016 | 10:05 WIB

Jakarta, Otomania – Sebaiknya ketika mesin mobil dalam posisi mati, pengaturan atau tombol air conditioner (AC) ikut dimatikan atau tetap dibiarkan dalam posisi menyala? Sebab, pada kenyataannya masih banyak pemilik mobil yang tidak tahu harus bagaimana.

Menurut Anjar Rosjadi, Executive Coordinator Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor (ADM), sebaiknya ketika mesin mobil tidak menyala pendingin kabin juga ikut dimatikan. Hanya blower atau kipasnya saja yang dibiarkan dalam posisi on.

“Ikut kondisi mesin mobil saja, kalau mati AC juga ikut dimatikan, begitu juga ketika menyala,” kata Anjar kepada Otomania melalui pesan singkat, Rabu (13/7/2016).

Anjar menjelaskan, jika switch AC menyala, maka ketika menyalakan mesin, beban baterai lebih besar, sehingga bisa lebih boros dibanding mematikannya.

“Kalau selalu seperti itu, nanti baterainya yang mudah habis karena daya pertama yang dikeluarkan begitu besar,” kata Anjar.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa