Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waktu yang Tepat Periksa AC Mobil

Setyo Adi Nugroho - Kamis, 14 Juli 2016 | 09:25 WIB

Jakarta, Otomania – Kenyamanan selama perjalanan salah satunya adalah saat penyejuk kabin atau air conditioner (AC) yang bekerja dengan baik tanpa gangguan. Saat di tengah kemacetan atau cuaca panas, kinerja AC dituntut untuk selalu dapat memberikan kesegaran dalam kabin.

Namun pemilik mobil kerap melupakan perawatan perangkat ini dan baru mengalami kesulitan setelah AC tidak memberikan udara sejuk seperti biasanya.

“Pemilik mobil baru sadar pentingnya AC saat perangkat bermasalah. Padahal seharusnya wajib tahu perawatan berkala AC baik ke bengkel AC atau bengkel resmi,” ucap Sutikno, kepala operasional bengkel Denso Jatiwaringin saat ditemui Otomania beberapa waktu lalu.

Pemeriksaan berkala pada AC biasanya meliputi pengecekan kondisi perangkat AC secara keseluruhan. Mulai dari sirkulasi pada refrigent, pengecekan dilakukan melihat apakah terjadi kebocoran atau tidak.

“Kemudian pengecekan filter kabin. Mobil saat ini memiliki filter udara pada kabin yang menyaring udara kabin sebelum ke evaporator. Ini penting untuk dicek apakah sudah kotor atau belum,” ucap Sutikno.

Lantas kapankah pemeriksaan dilakukan? Menurut Sutikno pemeriksaan AC secara berkala dilakukan setiap 10.000 km atau enam bulan. Lihat juga kondisi udara di lingkungan, jika lebih kotor bisa lebih cepat pemeriksaanya.

“Jangan tunggu rusak, sebisa mungkin bawa ke bengkel AC terdekat sebelum terjadi masalah,” ucap Sutikno.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa