Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Spakbor Belakang Sporty buat Honda CB150R

Setyo Adi Nugroho - Selasa, 24 Mei 2016 | 10:05 WIB

Jakarta, Otomania – All New Honda CB150R StreetFire saat ini semakin banyak dijumpai di jalanan dan menjadi salah satu produk populer. Hal ini dimanfaatkan produsen aksesori sepeda motor untuk membuat aksesori pemanis tampilan sportbike tersebut.

Bagi para pemilik All New Honda CB 150 R yang merasa tampilan kendaraannya kurang sporty terutama di bagian belakang kini ada aksesori dari VND Racing untuk menambah kesan sporty di motor kesayangan.

“Banyak pemilik All New Honda CB 150 R yang merasa bagian spakbor belakang, terutama model lampu seinnya masih kurang sporty. Aksesori VND Racing ini membuat tampilan belakang lebih simpel dan sporty,” ucap Vendi dari Race Motor Modified, Kebon Jeruk Jakarta Barat.

Spakbor belakang ini menghilangkan model lampu sein dan membuatnya menyatu dengan bagian belakang motor. Ubahan ini mampu meningkatkan aura sport sepeda motor ini layaknya motor balap.

Aksesori dengan bahan plastik mutu pabrikan ini cukup mudah pemasangannya. Hanya tinggal mencopot bagian spakbor belakang kemudian dipasangkan dengan menggunakan baut ukuran 12. Aksesori ini juga tidak menghilangkan dudukan plat nomor dan pemasangan kabel untuk lampu sein cukup mudah.

“Pemasangan tidak lebih dari 15 menit. Tidak ada yang perlu diubah atau dibor. Semua tinggal pasang dan presisi. Lampu sein LED juga tinggal menggunakan sambungan kabel dari pabrikan,” ucap Vendi.

Akseori ini dibanderol dengan harga Rp 325.000 dan tersedia empat pilihan warna yakni hitam, hitam doff, merah dan putih.

Tertarik mendapatkan aksesori ini? Sambangi Race Motor di Jalan Kebon Jeruk III, No 29 A, Jakarta Barat atau hubungi (021) 6011951

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa