Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sosok "All New" Pajero Sport yang Mudah Dikenali

Aditya Maulana - Kamis, 19 Mei 2016 | 16:18 WIB

Denpasar, Otomania – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) sudah beberapa kali mengajak awak media otomotif nasional untuk menguji ketangguhan dari Mitsubishi All New Pajero Sport. Setelah “disiksa” di lintasan off-road buatan di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, kini giliran Sport Utility Vehicle (SUV) andalan Mitsubishi itu diuji di lintasan aspal.

Tempat yang dipilih, lagi-lagi adalah Pulau Dewata, Bali. Namun, sesuai dengan karakter Pajero Sport yang tangguh disegala medan, maka pengujian kali ini dimulai dari Bandara Ngurah Rai, langsung menuju ke Bedugul hingga ke Taman Nasional Bali Barat.

Pembahasan pertama dimulai dari sektor eksterior. Tema “A Vision to Explore” benar-benar menempel erat pada Pajero Sport terbaru. Karakteristik dan modal utama, serta desain mutakhir, bisa menjadi screening awal orang untuk jatuh cinta pada mobil ini.

Tampilan grill depan, meski dibuat simple namun karena ditipang aksesn krom kesannya menjadi lebih elegan. Pada varian Dakar, peleknya Alloy hadir dengan nuansa dua warna berukuran 18 inci, sedangkan Exceed atau GLS tetap satu nada.

All-New Pajero Sport mengadopsi desain depan dengan Dynamic Shield sebagai identitas utama. Lampu depan menggunakan teknologi LED, dilengkapi DRL yang tampak dari kejauahan. Sedangkan lampu belakangnya dibuat memanjang ke bawah.

Banyak orang yang mencibir desain lampu belakangnya, karena bentuknya aneh. Tetapi setelah dijelaskan oleh pihak KTB, ternyata, tidak sembarang di buat karena ada filosofinya. Menurut KTB, diambil dari seni teater tradisional Jepang, yakni Kabuki.

Baca juga: Ini Inspirasi Lampu Belakang All New Pajero Sport

Bukan hanya itu, dari sisi keamanannya juga ada, yaitu lebih mudah dilihat oleh pengendara di belakang, terutama saat berjalan di malam hari. Benar saja, ketika berkendara lebih dari pukul 18.00, pengemudi yang ada di belakang bisa lebih mudah mengetahui bahwa itu adalah mobil yang punya badan besar.

Pancaran cahaya dari lampu belakang juga jika dilihat malam hari cukup indah. Karakter Pajero Sport terbaru ini memang cukup kuat. Sekali Anda bertemu di jalanan pasti sudah bisa bilang bahwa itu adalah SUV Mitsubishi. Jadi, kini lebih mudah mengenal wujud dari Pajero Sport.

Bagaimana menurut Anda soal desain All New Pajero Sport ini? Lantas, bagaimana mengenai desain interior? Simak di artikel selanjutnya!

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa