Jakarta,Otomania - Selain pameran mobil dan sepeda motor baru, IIMS 2016 juga ikut dihadiri line-up kendaraan modifikasi karya builder Tanah Air. Beda dengan tahun lalu, kali ini pesertanya lebih banyak.
Sekitar 16 bengkel modifikasi datang memadati booth permanen yang letaknya ada di belakang hall aksesori.
Mulai dari motor kustom sampai mobil-mobil modifikasi dan restorasi menjadi pemandangan lain bagi pengunjung IIMS.
Karya-karya modifikasi para builder motor ini datang dengan beragam aliran. Ada yang bermain old school, sport, sampai skuter Vespa. Begitu juga dengan mobil, mulai dari kustom modifikasi mobil baru, sampai restorasi mobil lawas.
Bukan hanya dari builder asal Jakarta saja, kota-kota lain seperti Bandung dan Yogyakarta juga ikut unjuk gigi. Beberapa diantaranya seperti White Collar Bike, Rich Richie, Flower City, Thrive Motorcycle, 23 Motowork & Demon Detail, Mad Workshop, Monochrome, Street Arts Custom, Hantu Laut, Treasure Custom Garage, Imagineering Custom, Bikers Station, Custom Concept Industries by Baru Motor Sport, The Katros, Primo/166, dan Padepokan Vespa.
Salah satu yang unik, di hall Indonesian buider ini juga sudah disediakan lounge kecil yang bisa menjadi peristirahatan para pengujung IIMS sembari mendengarkan hiburan live musik serta kendaraan kustom lainnya.
Editor | : | Azwar Ferdian |
KOMENTAR