Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pabrik Daihatsu Sunter Lebih Canggih dari Inggris

Setyo Adi Nugroho - Rabu, 16 Maret 2016 | 18:07 WIB

Jakarta, Otomania -  Penerapan sistem perakitan slim, simple, and compact (SSC) yang digunakan PT Astra Daihatsu Motor (ADM) di fasilitas perakitan Sunter dan Karawang, membuatnya masuk kategori canggih. Teknologi serta sistem operasional yang ada pada pabrik ini bahkan lebih baik ketimbang fasilitas serupa di Inggris dan Turki.

Misalnya, pabrik Daihatsu di Sunter Assembly Plant (SAP) yang berdiri di atas lahan 12,7 hektar, mampu memproduksi 330.000 unit per tahun. Lini produksi juga fleksibel, bisa merakit berbagai model secara bersamaan, seperti Terios,  Rush, Avanza, Xenia, Gran Max pikap, minivan, Luxio, termasuk model khusus eskpor Town Ace dan Town Light.

“Lahan yang sedemikian kecil ini mampu dimanfaatkan dengan baik untuk memproduksi produk berkualitas Daihatsu. Proses lengkap welding, stamping, painting ada di pabrik ini,” ujar Amelia Chandra, Direktur Marketing PT ADM, saat ditemui Otomania, Rabu 16/3/2016).

Pabrik Daihatsu di Sunter ini hadir dengan dua line production. Line pertama untuk produksi Terios Rush dan line 2 untuk model Avanza Xenia, Gran Max, Luxio dan produk ekspor. Amelia menambahkan, untuk memperoleh kualifikasi pabrik SSC tersebut, Daihatsu berinovasi dengan menggunakan jalur produksi satu jalur dua tingkat.

Jika biasanya jalur produksi hanya ke arah depan, di pabrik Daihatsu dimanfaatkan juga arah belakang sehingga prosesnya lebih efisien. Pada bagian atas pengerjaan seperti welding dan stamping beriringan dengan proses pengerjaan assembly  di bagian bawah.

Selain itu inovasi pada segi sumber daya manusia juga berpengaruh terhadap produksi setiap tahunnya. Di SAP, setiap 69 detik lahir kendaraan baru. Ini membuat SAP setiap harinya memproduksi sekitar 300 unit kendaraan berbagai model atau sebanyak 21.000 unit per bulannya.

“Model yang dikerjakan di sini tergantung dari permintaan pasar. Jika permintaan banyak maka waktu pengerjaan kendaraan akan dipercepat. Pada tahun 2012 karena permintaan produk meningkat, kami pernah mencatat waktu produksi 57 detik per unit dari pabrik ini,” ujar Dian Kurniawan dari Departemen Assembly plan SAP, saat ditemui pada waktu dan tempat yang sama.

PT ADM memiliki dua pabrik yakni di Sunter dan Karawang. Pabrik di Karawang memproduksi model Agya, Ayla dengan kapasitas produksi mencapai 430.000 unit per tahun. Selain Indonesia, Daihatsu juga punya  basis produksi lain, seperti di China, Afrika Selatan, Kanada, dan Amerika.

Editor : Agung Kurniawan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa