Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Harga Toyota Limo Eks Taksi

Ghulam Muhammad Nayazri - Kamis, 18 Februari 2016 | 16:58 WIB

Jakarta, Otomania –
Selain hanya menjual Toyota Limo “plat hitam”, Blue Bird juga menyediakan upgrade dari Limo untuk menjadi Vios. Tentunya ini cukup memudahkan konsumen yang enggan berpindah tempat, untuk mencari komponen Vios.

Harga upgrade yang dibanderol Blue Bird hampir sama, dengan yang direkomendasikan oleh komunitas. Tri Winarsih, Used Car Center Assistant Manager Blue Bird mengatakan, untuk upgrade sendiri pengerjaannya hanya sekitar dua hari, sudah termasuk pengecatan list body.

“Sewaktu dijual memang kondisinya standar Limo, namun untuk bagian yang ingin di-upgrade, bisa kami lakukan sekaligus di sini. Kisaran biayanya, untuk pelek Rp 2,5 juta sampai Rp 3 juta, power window sekitar 2,5 juta, foglamp dari Rp 750.000 sampai Rp 800.000, dan list body dari Rp 600.000 sampai Rp 700.000,” ujar Tri kepada Otomania, Kamis (18/2/2016).

Promo

Tri menambahkan, bagi yang berminat membeli unit Limo, pihaknya memberikan promo menarik, salah satunya potongan diskon dari Rp 5 juta sampai Rp 7,5 juta, dari harga yang ditawarkan. Saat ini harga Limo 2009 Rp 75 juta dan 2010 Rp 85 juta.

Jadi kalau dikurangi dengan diskon, harganya bisa dikisaran Rp 67,5 jutaan. Kemudian jika ingin diubah menjadi Vios tinggal ditambahkan kurang lebih Rp 10.850.000. Jadi cukup murah dengan harga segitu bisa mendapatkan Toyota Vios.

“Kalau untuk program diskon untuk 2009 mulai dari 5 juta dan yang 2010 dari mulai dari Rp 7,5 jutaan. Kemudian pembayaran uang muka kreditnya, ada yang bisa Rp 10 juta dan juga bisa Rp 5 juta. Dengan itu maka harga Vios menjadi semakin lebih murah dibanding dilokasi lain,” ujar Tri.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa