Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

SPBU Pertamina, Awalnya Suka Dianggap Curang

Stanly Ravel - Jumat, 11 Desember 2015 | 19:01 WIB

Jakarta, Otomania - SPBU Pertamina Pasti Prima resmi diluncurkan PT Pertamina (Persero), Jumat (11/12/2015). Dengan mengusung konsep ini Pertamina mengklaim mampu memberikan pelayanan dengan level yang lebih baik.

"Konsep ini kelanjutan dari Pasti Pas yang delapan tahuh lalu kita luncurkan. Dulu kita (Pertamina) suka dianggap ngoplos dan curang dalam takaran BBM, selain itu layanan SPBU juga kurang, seperti toilet yang kotor dan petugas yang cuek. Di 2007 kita ubah semuanya dengan memperkenalkan Pasti Pas yang memang sudah menjadi haknya konsumen," ucap Direktur Pemasaran PT Pertamina Ahmad Bambang, dalam seremoni peresmian SPBU Pasti Prima, Jumat (11/12/2015).

Dengan diresmikannya konsep Pasti Pas, Pertamina membenahi seluruh jaringan SPBU di Tanah Air dengan memberikan pelayanan yang lebih untuk konsumennya. Sorotan utamanya adalah mengutamakan takaran yang persisi dan pas untuk konsumen sehingga tidak ada kecurangan.

"Seiring perjalanannya, kita sudah merasa cukup baik dengan konsep Pasti Pas, jadi saat ini kita teruskan dengan konsep baru yang lebih memanjakan konsumen Pertamina dengan SPBU Pasti Prima. Yang jelas, konsumen bisa merasakan lebih dari sekadar datang ke pom bensin untuk mengisi bensin saja," ucapnya.

Menurutnya, di SPBU Pasti Prima membuat pelanggan lebih bisa bersantai dan bisa memberikan pengalaman yang baru untuk konsumen. Saat mengisi BBM, konsumen bisa melakukan dengan dua metode, isi sendiri atau dilayani, selain itu ragam produk Pertamina lainnya juga ikut disajikan, mulai dari pelumas sampai produk kebutuhan rumah tangga.

Sedangkan untuk memberikan layanan yang lebih prima, Pertamina juga membuat aplikasi mobile Pertamina Go. Di sini Pertamina melakuka kerjasama dengan Gojek sebagai jasa pengantar pesanan gas secara online.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa