Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Eksterior Innova Terbaru, Gagah dan Elegan

Ghulam Muhammad Nayazri - Selasa, 24 November 2015 | 11:51 WIB


Jakarta, Otomania –
All-New Toyota Kijang Innova resmi meluncur, Senin (23/11/2015). Dibanding sebelumnya, Innova terbaru ini telah mengalami perubahan signofikan di sektor interior, eksterior serta teknologi mesin.

Untuk bagian eksterior sendiri, Innova didesain dengan konsep elegan dan kokoh. Gril berbentuk heksagonal memberikan efek tiga dimensi. Gril menyatu dengan kap mesin serta lampu utama yang terlihat kian modern dan mewah.

Dua bilah gril menciptakan impresi yang bertenaga dan menampilkan sosok profokatif yang gagah. Kemudian dibanding sebelumnya, garis lampu depan dibuat lebih menyipit sehingga menampilkan kesan tangguh dan sangar.

Bentuk bodi yang monoton ditinggalkan, diganti dengan desain baru yang memiliki lekukan-lekuan garis tegas, di bagian samping kanan, kiri, depan dan belakang. Itu semakin membuat Innova terlihat kokoh dan elegan.

“Desain eksterior generasi keenam Kijang ini, kami bentuk dengan konsep tangguh dan berkelas. Melalui filosofi ini, Innova hadirkan impresi yang beragam, seperti misalnya gril besar yang hadirkan kesan kokoh, lebar dan dinamis. Selain itu, tampilan samping yang dengan garis tegas dari depan hingga belakang, yang memberikan kesan kuat,” ujar Hiroki Nakajima, Executive Chief Engineer, di sela-sela peluncuran All New Innova di Fairmont Jakarta, Senin (23/11/2015).

Leih dari itu, salah satu produk andalan Toyota Astra Motor (TAM) ini, dilengkapi dengan model lampu terbaru LED projector headlamp, yang diklaim akan memiliki kemampuan pencahayaan yang lebih baik dari sebelumnya.

Untuk tipe G dan V, dipasangkan pelek alloy wheel berdesain anyar dengan ukuran 16 inci. Sementara pada grade tertinggi Q Diesel, menggunakan desain pelek yang berbeda, disertai dengan ukuran yang lebih besar,  yaitu 17 inci.

Secara keseluruhan, desain eksterior All New Kijag Innova ini, beraroma kendaraan SUV (Sport Utility Vehicle). Ini membuatnya bukan hanya bisa dipandang sebagai mobil keluarga, tapi juga kendaraan yang tangguh dalam perjalanan.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa