Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Kecelakaan Berkurang? Ini Kuncinya

Ghulam Muhammad Nayazri - Rabu, 21 Oktober 2015 | 12:21 WIB

Jakarta, Otomania – Tata kelola keselamatan lalu lintas, sebenarnya tidak sulit, hanya saja membutuhkan keseriusan dari berbagai pihak untuk melakukannya. Selain itu, banyak cara yang bisa dilakukan, selain hanya dari kampanye dan edukasi. Salah satu yang dilupakan yaitu membenahi angkutan umum.

Profesor Leksmono Suryo Putranto, Guru Besar Universitas Tarumanegara Bidang Transportasi menjawab Otomania, disela acara diskusi terbuka 12 finalis IRSA (Indonesia Road Safety Award) kota dan kabupaten, Selasa (20/10/2015).

“Salah satu cara yang sering kali dilupakan yaitu membenahi angkutan umum. Padahal jika angkutan umum nyaman, masyarakat akan sangat rela meninggal sepeda motornya, jika angkutan umum sudah nyaman. Mengapa tidak, mereka bisa tidur, membaca buku dan tidak harus berpanas-panasan serta beresiko kecelakaan,” ujar Profesor Leksmono.

Profesor Leksmono menambahkan, Indonesia ini gawat darurat sepeda motor, kecelakaan jalan raya didominasi oleh moda transportasi ini. Semua pihak termasuk pemerintah pusat dan daerah, harus cepat mengambil langkah. Salah satunya dengan pembangunan angkutan umum jadi lebih baik.

“Sudah darurat keadaan negara kita ini di transportasi, khususnya pribadi sepeda motor. Angkutan umumnya harus dibangun dengan cepat. Untuk mencapai ini dibutuhkan peranan semua pihak termasuk pemerintah pusat dan pemda,” ujar Profesor Leksmono.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa