Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Sederhana Deteksi Ketebalan Kanvas Rem Mobil

Aditya Maulana - Senin, 21 September 2015 | 18:14 WIB

Jakarta, OtomaniaBrake pad atau dikenal sebagai kanvas rem, merupakan komponen utama pada kendaraan baik roda dua atau empat. Meski memiliki fungsi yang besar, yakni menahan gerak mobil dan sepeda motor, tapi para pengendara sering kali mengabaikan. Sebaiknya sesekali harus dikontrol.

Menurut Gunawan, mekanik bengkel spesialis rem mobil di kawasan Pondok Kopi, Jakarta Timur, menjelaskan, kanvas rem harus sering dicek, karena setiap mobil melakukan pengereman pasti terjadi gesekan dan lama kelamaan akan menipis. Pada kondisi ini efektivasnya dalam memperlambat dan menghentikan mobil akan menurun.

Pria berkacamata ini menjelaskan, cara sederhana untuk mengetahui kanvas rem tebal atau tipis adalah dengan melihat langsung kondisinya. Pertama gunakan senter, lihat di sela-sela cakram dan kaliper terdapat bantalan kanvas rem. Jika menemukan ketebalan hanya sekitar 0,5 cm pertanda kondisi brake pad sudah sangat tipis dan segera lakukan pergantian.

“Jika kesulitan atau tidak sempat untuk sekedar mengintip dan melihat kondisi brake pad, indikator lain adalah perhatian ektra dari Anda terhadap bunyi yang timbul saat pengereman. Pada brake pad umumnya terdapat pentulan besi kecil penanda batas bawah ketebalan brake pad. Jika brake pad sudah sangat tipis, saat dilakukan pengereman pentul besi kecil tersebut akan ikut tergesek pada cakram dan menghasilkan bunyi yang mengganggu,” ujarnya kepada Otomania beberap waktu lalu.

Lanjut Gunawan, untuk mendeteksinya suara, salah satunya adalah dengan tidak menyalakan sistem audio dengan suara yang terlalu keras. Karena dalam kondisi seperti itu, decitan suara kanvas rem bisa terdengar.

“Jika sudah ada bunyi seperti itu atau maka disarankan untuk segera menggantinya, karena jika didiamkan akan merusak permukaan cakram,” ucapnya.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa