Kepastian peluncuran sudah disampaikan AHM lewat video pancingan yang diunggah di situs Youtube. Penyanyi Marcello Tahitoe atau yang akrab disapa Ello, didapuk menjadi bintang iklan sepeda motor sport andalan AHM tersebut. Ello tampil menggeber CB150R, dan sedikit sudah terlihat bagaimana perubahan yang diusung oleh StreetFire.
Dari video ini terlihat selintas kalau Honda CB150R Streetfire terbaru bakal punya desain lebih agresif dan kekar. Hal itu tampak dari goresan desain meruncing di berbagai sudut, mulai dari batok lampu depan hingga buritan. Desain baru terlihat ada pada bagian batok lampu depan, tangki, dan shroud yang lebih kekar.
Tutup tangki bahan bakar sudah rata. Kunci kontak juga bergeser dari speedometer ke ujung tangki, bergaya "moge", sama seperti V-Ixion. Lekukan bodi tajam berlanjut sampai jok dan diakhiri lampu belakang yang diberi ”mahkota” handel model baru.
Ban belakang punya tapak lebih lebar, estimasi berukuran 130 mm, sementara ban depan 110 mm. Desain pelek pun terlihat baru. Desain knalpot juga berubah dengan kelir hitam dan ujung silver, kini knalpot lebih pendek dan gemuk. Bocoran lain, sepeda motor ini akan dilengkapi dengan LED untuk lampu depan dan belakang.
Menariknya, dengan jadwal peluncuran Agustus, maka bisa dipastikan AHM bakal melepas dua model baru setelah Lebaran, CB150R StreetFire dan Sonic 150R.
Berikut video Honda CB150R StreetFire facelift:
Editor | : | Agung Kurniawan |
KOMENTAR