Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gara-gara Batik, Harga RX King Ini Sampai Rp 22 Juta

Fedrick Wahyu - Minggu, 17 Desember 2017 | 16:10 WIB
Yamaha RX King Bercorak Batik
Yamaha RX King Bercorak Batik

Otomania.com - Harga motor bekas yang bervariasi dipengaruhi dari berbagai faktor. Orisinalitas, kondisi kendaraan, dan motor yang sudah dimodifikasipun juga bisa mendongkrak harga motor bekas.

Salah satunya adalah motor Yamaha RX King milik Andreas, pemilik diler motor bekas "Pelangi Motor" yang berlokasi di Jalan Basuki Rahmat, Awab Nomor 33 B, Bali Mester, Jatinegara, Jakarta Timur.

Motor yang baru didapatkan dari salah satu temannya ini tidak orisinil. Namun sudah mengalami modifikasi yang cukup besar.

Meski mengalami ubahan yang cukup banyak, mesin motor Yamaha RX King ini masih standar pabrik alias orisinil.

(BACA JUGA: Membandingkan Mesin Honda PCX 150 dan Yamaha NMAX)

"Ini mesinnya masih belum disentuh, masih standar. Oversize-nya masih 0 (nol)," kata Andreas, Jumat (15/12/2017) dikutip dari KompasOtomotif oleh Otomania.GridOto.com.

Modifikasi yang dialami motor ini mampu memperindah penampilannya. Hampir seluruh bodi motor 2-tak ini diberi corak batik kecuali bagian mesin.

Yamaha RX King bermotif batik
Yamaha RX King bermotif batik

Corak tersebut tidak dibuat dengan teknik air brush atau cat celup. Tetapi dengan melekatkan kain pada bagian motor, kemudian dilapisi pernis. Pelek dikelir warna emas dan beberapa bagian lainnya di krom.

"Saya lihat animo masyarakat masih tinggi sama RX King, begitu saya lihat ini barang mau dijual, ternyata masih bagus. Saya yakin kalau modifnya bagus pasti laku," kata Andreas.

(BACA JUGA: Mengenal Yamaha RX-K, Bapaknya Motor Hebat Berpamor Buruk)

Andreas mengaku membeli motor ini dengan harga yang lumayan tinggi. Namun Andreas tak menutup kemungkinan bagi orang lain untuk membeli motor Yamaha RX King berbaju batik ini.

"Ini saya buka harga Rp 22 juta, dan bisa kurang. Buat saya, yang penting ada selisih keuntungan, ya saya lepas (jual)," tutur Andreas.

Andreas mengatakan, motor tersebut sudah diiklankan di salah satu situs jual beli online sejak Jumat pagi. Andreas juga mempersilakan calon pembeli datang langsung ke diler.

Editor : Anton Hari Wirawan
Sumber : KompasOtomotif

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa