Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Datsun Masih Malu Ungkap GO Matik

Aditya Maulana - Rabu, 23 Agustus 2017 | 15:05 WIB
Datsun di GIIAS 2017.
KompasOtomotif-Donny Apriliananda
Datsun di GIIAS 2017.

Jakarta, Otomania.com - Salah satu kelemahan Datsun di segmen mobil murah (low cost green car/LCGC), yaitu tidak punya transmisi otomatis alias matik. Rival di kelasnya seperti Agya, Ayla, Sigra, Calya, hingga Brio Satya sudah punya dua pilihan transmisi, manual dan matik.

Dua model Datsun, yaitu GO Panca dan GO+ Panca masih punya satu pilihan transmisi, yaitu manual. Lantas, kapan versi matiknya diluncurkan?

Pertanyaan ini sudah sering dilontarkan oleh awak media, namun Datsun belum bisa mengungkapkan kapan mulai menjual GO dan GO+ matik.

"Kami belum bisa mengungkapkannya sekarang ini, jadi harap ditunggu saja," kata Head of Datsun Indonesia Masato Nakamura saat berbincang dengan Otomania.com belum lama ini di ICE, BSD, Tangerang.

Permintaan varian matik, diakui pria asal Jepang itu sudah sangat banyak. Tetapi, untuk sekarang ini belum bisa diluncurkan, apalagi di ajang GIIAS 2017, karena masih ada faktor lain.

"Kami tidak bisa menyebutkan, tetapi kami berjanji akan meluncurkannya di Indonesia," kata Nakamura.

Sebagai mobil kompak (mobil kota dan MPV kecil) habitat aslinya di kota-kota besar, dimana mayoritas jalan padat dan transmisi otomatis biasanya menjadi pilihan utama konsumen.

Editor : Azwar Ferdian

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa