Otomania.com - Muncul wacana pemerintah soal kenaikan harga mobil Low Cost Green Car (LCGC) yang saat ini memiliki lima model yakni Honda Brio Satya, Toyota Agya dan Calya, serta Daihatsu Ayla dan Sigra.
Rencana penyesuaian harga mobil LCGC mencuat dari Kementerian Perindustriam (Kemenperin) berdasarkan pertimbangan kenaikan harga bahan baku, biaya produksi, serta inflasi.
Berdasarkan faktor tersebut, kabarnya seluruh harga mobil LCGC akan mengalami kenaikan sebesar Rp 5 juta.
Wacana ini mendapat tanggapan dari Ketua Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), Yohanes Nangoi.
Nangoi mengatakan, penyesuaian harga LCGC justru sudah waktunya dilakukan karena berbagai pertimbangan yang sudah diungkapkan Kemenperin.
GAIKINDO juga tetap positif terkait kenaikan harga LCGC yang efeknya dinilai tidak mempengaruhi tingkat permintaan dari pihak konsumen.
Sebab kata Nangoi, besar kenaikan harga untuk mobil yang masuk dalam program kendaraan hemat bahan bakar dan harga terjangkau (KB2H) ini, masih tergolong kecil.
"Saya rasa dampaknya kecil sekali. (Market share LCGC) enggak akan berkurang, sama saja," ungkap Nangoi ketika ditemui di Mazda Indonesia Head Quarter, Kamis (23/2/2023).
Sekilas informasi, segmen LCGC di Indonesia terbilang sedang 'memanas' setelah hadirnya Toyota Agya dan Daihatsu Ayla yang belum lama ini diperkenalkan ke publik.
Baca Juga: Pemerintah Mau Naikan Pajak LCGC, Harga Toyota Agya hingga Honda Brio Satya Siap-siap Naik
Harga kedua mobil baru tersebit sementara ini belum diumumkan dan unitnya juga belum dipasarkan.
Adapun tiga model LCGC lainnya memiliki harga yang bervariasi mulai Rp 140 jutaan sampai Rp 180 jutaan di Jakarta
Misalnya Toyota Calya yang kini dibanderol mulai Rp 161,7 juta sampai Rp 184,4 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.
Sementara Daihatsu Sigra kini dijual Rp 142 juta sampai Rp 174,7 juta OTR DKI Jakarta.
Kemudian harga Honda Brio Satya per Februari ini mulai Rp 159,1 juta sampai Rp 189,7 juta OTR DKI Jakarta.
Nah dengan adanya wacana tersebut, tampaknya konsumen harus mulai siapkan duit lebih untuk jaga-jaga kalau harga LCGC nantinya betulan naik.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR