Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ayla Harus Sungkem, Mobil Baru Daihatsu Ini Iritnya Sampai 35,2 km/Liter, Harga Rp 90 Jutaan

Harun Rasyid - Jumat, 17 Februari 2023 | 18:00 WIB
Daihatsu Mira e:s, kakak Ayla baru di Indonesia. Harga mulai Rp 90 jutaan, konsumsi BBM iritnya kebangetan.
Daihatsu.co.jp
Daihatsu Mira e:s, kakak Ayla baru di Indonesia. Harga mulai Rp 90 jutaan, konsumsi BBM iritnya kebangetan.

Otomania.com - Daihatsu Ayla 2023 cukup menyita perhatian lantaran desainnya yang berbeda jauh dari generasi sebelumnya.

Daihatsu Ayla 2023 mengusung tampilan lebih sporty persis dengan Perodua Axia yang meluncur di Malaysia 15 Februari ini.

Namun perlu diketahui, Daihatsu Ayla rupanya punya saudara di negara asalnya yang bernama Daihatsu Mira e:s.

Secara desain, Daihatsu Mira e:s hadir dengan ukuran compact yang bisa diandalkan di lalu lintas padat. Fascianya juga imut yang cenderung favorit konsumen di Jepang.

Kalau diperhatikan lagi, Daihatsu Mira e:s begitu mirip Ayla dari bagian grille berbentuk trapesium dengan kisi-kisi udara horizontal.

Bagian buritannya juga mirip dengan Daihatsu Ayla 2023 yang punya lekukan bodi membulat dan menonjol di bumper belakangnya. Namun desain Mira e:s relatif lebih simpel dari Ayla terbaru.

Untuk kemiripan lainnya juga terdapat di lampu belakangnya, hanya saja Daihatsu Ayla 2023 memiliki mika lampu dengan beberapa garis horizontal.

Daihatsu Mira e:s, tampang mirip sama Daihatsu Ayla 2023. Harga lebih murah dari LCGC.
Daihatsu.co.jp
Daihatsu Mira e:s, tampang mirip sama Daihatsu Ayla 2023. Harga lebih murah dari LCGC.

Jadi secara konsep, Daihatsu Mira e:s memang jadi inspirasi dari model Low Cost Green Car (LCGC) 5 penumpang di Tanah Air tersebut.

Daihatsu Mira e:s yang tergolong sebagai Kei Car di negeri Matahari Terbit ini, mengusung mesin berkubikasi 658 cc KF-VE tiga silinder dengan DVVT.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa