Otomania.com - Kualitas oli transmisi mobil matic harus terjaga, ini yang bakal muncul jika abai menggantinya.
Oli tranmisi mobil matic yang lama enggak diganti, bakal timbulkan masalah.
Hal tersebut seperti pernah dijelaskan oleh Hermas Efendi Prabowo, pemilik bengkel spesialis Worner Matic, Bintaro, Tangerang Selatan.
Dia mengatakan, jeleknya kualitas oli transmisi matic sama halnya dengan menghilangkan fungsi keseluruhan dari transmisi.
"Nyawa utama transmisi matic itu ada di oli transmisinya," tuturnya.
"Karena transmisi matik bekerja dan memindahkan gigi berdasarkan pressure oli matik," kata pakar transmisi otomatis mobil di Indonesia ini.
Oli transmisi matic semakin lama digunkan semakin encer, dan menurun viskositasnya.
Hal tersebut akan berdampak pada pressure atau tekanan yang dihasilkan jadi lebih lemah.
"Tekanan oli yang kurang kuat membuat perpindahan gigi jadi nyangkut," ungkap Hermas.
Baca Juga: Jangan Dibeli Mobil Matic Bekas yang Bunyinya Aneh Macam Ini, Biaya Servisnya Minta Ampun
"Torque converter tidak bisa menekan clutch untuk membentuk rasio gigi, jadi ada momen dimana pindah gigi ketahan," jelasnya.
Disebutkan oleh Hermas, oli transmisi mobil matic yang lama enggak diganti akan cenderung kotor, dan partikel kotoran di oli transmisi ini dapat menyumbat solenoid body valve.
"Body valve yang mengontrol pressure aliran oli matik untuk perpindahan gigi jadi tidak berfungsi maksimal, perpindahan gigi tidak teratur," beber Hermas.
Dan yang terakhir, oli transmisi yang lama tidak dganti akan rentan mengakibatkan terjadinya overheat.
"Girboks overheat karena oli transmisi terus menahan beban torsi yang akhirnya melemah," tekan Hermas.
Posted : Rabu, 7 Februari 2024 | 16:06 WIB| Last updated : Jumat, 11 Oktober 2024 | 13:50 WIB
Editor | : | optimization |
KOMENTAR