Otomania.com - Mobil matic keluaran terbaru umumnya sudah dibekali transmisi canggih, namun bukan berati bebas masalah, seperti enggak bisa pindah gigi.
Jika mobil matic enggak bisa pindah gigi, tentu bakal menyulitkan pengemudi apalagi sedang dalam perjalanan.
Karena kemudahan pengoperasionalan transmisi matic tersebut, tidak jarang malah bikin pemilik kendaraan abai melakukan perawatan.
Karena hal tersebut, sumber masalah di mobil matic bisa terjadi, seperti tidak bisa pindah gigi.
Nah, memang apa saja sih penyebab transmisi mobil matic tidak bisa pindah gigi? Berikut 4 sumber masalahnya yang wajib diketahui pemilik kendaraan.
1. Masalah switch rem
Melansir dari halaman daihatsu.co.id, penyebab mobil matic tidak bisa pindah gigi yang pertama adalah switch rem yang bermasalah.
Alasannya karena saat rem tidak ikut tertekan saat pengemudi menginjak pedal, perpindahan tuas transmisi otomatis bisa gagal.
Baca Juga: Saat memanaskan Mobil Matic, Sebaiknya di Posisi Tuas di P atau N? Bengkel Kasih Penjelasan Begini
Cara mengecek masalah ini bisa dilakukan pemilik dengan mengecek lampu rem kendaraannya.
Kalau pengemudi sudah injak pedal rem tapi lampu rem tidak nyala, hal tersebut dipastikan ada masalah di bagian switch rem.
2. Switch rem kotor
Jarang disadari pemilik kendaraan, ternyata switch rem yang kotor bisa bikin mobil matic enggak bisa pindah gigi.
Penyebabnya karena kotorsan sisa oli yang menumpuk sudah menjadi kerak, lalu menyebabkan switch rem bermasalah, dan transmisi tidak bisa dipindah.
Masalah ini bisa terjadi lantaran pemilik kendaraan sering meninggalkan atau jarang menggunakan mobil matic miliknya dalam jangka waktu lama.
Mobil matic yang jarang dipanaskan mesinnya juga bisa bikin kotoran menumpuk dan menjadi kerak.
Untuk menghindari masalah tesebut cukup gampang, yakni pemilik harus rajin memanaskan mobil minimal 5 menit setiap hari.
Namun jika transmisi mobil matic tetap tidak bisa pindah gigi, berati komponen switch rem ini harus diganti.
3. Kerusakan gearbox
Putusnya kabel gearbox atau lapisan kabel yang mengelupas bisa bikin mobil matic tidak bisa pindah gigi.
Masalah ini bisa diketahui saat pedal gas terasa berat saat diinjak meski tuas transmisi berhasil dipindah.
Lalu jika perpindahan gigi mobil matic tidak bisa dilakukan, sudah pasti gearbox mengalami kerusakan.
Untuk mengatasinya, sobat Otomania harus membawa kendaraan ke bengkel untuk pengecekan oleh mekanik.
4. Jarak pedal dan switch rem
Kalau tiga masalah di atas bukan penyebabnya, jarak swicth rem dan pedal yang terlalu jauh juga bisa bikin mobil matic tidak bisa pindah gigi.
Seiring penggunaan dan berjalannya waktu, jarak pedal dan switch rem bisa menjauh sendiri.
Kalau misalnya mobil matic masih tidak mau pindah gigi, sobat Otomania bisa mengatur jarak antara pedal dan switch rem jadi kurang lebih 1 cm.
Posted : Senin, 21 Oktober 2024 | 13:23 WIB| Last updated : Senin, 21 Oktober 2024 | 13:23 WIB
Editor | : | optimization |
Sumber | : | Daihatsu.co.id |
KOMENTAR