Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wajah Akur Dengan Rekaman CCTV, Pemuda Digelandang Polisi, Puluhan Pelat Nomor Ditemukan

Parwata - Sabtu, 24 Desember 2022 | 12:00 WIB
Spesialis curanmor 25 TKP, Herman (kiri) diamankan bersama penadah di kantor  polisi.
TRIBUNJATIM.COM/TONY HERMAWAN
Spesialis curanmor 25 TKP, Herman (kiri) diamankan bersama penadah di kantor polisi.

Otomania.com - Wajah Akur Dengan Rekaman CCTV, Pemuda Digelandang Polisi, Puluhan Pelat Nomor Ditemukan

Seorang pemuda tersangka pelaku kejahatan maling motor digelandang olah petugas polisi.

Penangkapakan oleh polisi ini berdasar dari hasil rekaman CCTV saat pelaku beraksi mencuri motor.

Pelaku bernama Heman ini menjawab tidak ingat berapa kali dia mencuri motor, namun yang jelas cukup banyak.

Sebab, polisi menemukan sebanyak 30 plat nomor ketika meringkusnya di kosnya yang berada di Pacarkeling, Kecamatan Tambaksari, Surabaya.

Laki-laki asal Pamekasan, Madura ini usianya baru 27 tahun, tapi sudah bisa dikatakan spesialis curanmor. Hampir seluruh di wilayah Surabaya dan Sidoarjo sudah pernah disatroni.

"Kalau dapat barang, aku jual ke Madura. Kadang online. Harga tergantung kondisi barang. Kisarannya Rp2-3,5 juta," kata Herman.

Aksi kejahatannya terbongkar setelah melakukan aksi pencurian motor matic milik Ali di kos-kosan kawasan Medokan Ayu.

Pencurian motor dilakukan oleh Herman pada awal Desember lalu, identitasnya terungkap karena di kos-kosan yang disasar terdapat kamera CCTV.

Baca Juga: Kompak, Dua Bersaudara Curi Yamaha Jupiter, Sang Adik Punya Fakta Mengejutkan

Editor : Dimas Pradopo
Sumber : TribunJatim.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa