Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Chery Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro Resmi Diluncurkan, Harganya Mulai Rp 300 Jutaan

Parwata - Kamis, 24 November 2022 | 06:00 WIB
PT. Chery Motor Indonesia resmi meluncurkan Chery Tiggo 7 Pro dan Chery Tiggo 8 Pro, Rabu (24/11/2022).
Rayhan Haikal/GridOto.com
PT. Chery Motor Indonesia resmi meluncurkan Chery Tiggo 7 Pro dan Chery Tiggo 8 Pro, Rabu (24/11/2022).

Otomania.comChery Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro Resmi Diluncurkan, Harganya Mulai Rp 300 Jutaan.

Dua mobil baru Chery Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro secara resmi diluncurkan pada Rabu 23/11/2022).

Melansir dari Kompas.com, peluncuran dilakukan PT Chery Motor Sales Indonesia (CSI) di Hotel Pullman Jakarta Central Park, Rabu (23/11/2022).

Peluncuran Tiggo Pro Series ini sekaligus menjadi penanda akan kembalinya Chery di Tanah Air.

Dengan tema “Meet Tiggo Meet Tech” Chery membawa pesan bahwa Tiggo Pro Series hadir untuk pasar Indonesia dengan fitur-fitur teknologi unggul, yang menjadikannya sebagai acuan baru tren SUV premium.

Shawn Xu, President Director PT Chery Motor Indonesia (CMI) mengatakan, dengan hadirnya Tiggo 7 Pro dan Tiggo 8 Pro untuk pasar Indonesia pihaknya yakini akan dapat memenuhi selera masyarakat urban pecinta SUV premium.

“Kami juga telah mempelajari pasar SUV premium dan melihat apa yang harus ditawarkan kepada konsumen, yaitu keunggulan teknologi yang diterapkan di semua fitur, sehingga dapat memberikan kenyamanan dan keamanan berkendara yang maksimal, serta mendukung gaya hidup mereka yang aktif, dinamis, dan fashionable,” ucap Shawn Xu.

Chery Tiggo 7 Pro akan mengisi pasar kelas SUV kompak, dengan eksterior dan interior yang fashionable, serta fitur keamanan canggih yang semakin memberikan kenyamanan saat berkendara.

Tiggo 7 Pro ini dibekali dengan mesin brkapasiyas 1.500 cc turbo yang memiliki tenaga 155 dk dan torsi 230 Nm yang disalurkan ke roda depan via transmisi CVT.

Baca Juga: Wuling Luncurkan Mobil Hybrid, Begini Spesifikasi Mesinnya, Harga Hampir Setengah Miliar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa